Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Dunia 2022: Qatar Tersingkir, Antiklimaks 4.371 Hari Penantian

Kompas.com - 26/11/2022, 01:25 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Qatar secara matematis dipastikan tersingkir dari Piala Dunia 2022 usai menelan kekalahan 1-3 dari Senegal dan Belanda berbagi skor 1-1 dengan Ekuador.

Qatar dipastikan menjadi tim pertama yang tersingkir dari Piala Dunia 2022. Anak Asuh Felix Sanchez tak mampu meraup sebuah poin pun dalam dua laga Grup A.

Usai takluk 0-2 dari Ekuador pada laga pembukaan Piala Dunia 2022, Qatar kalah 1-3 kala melakoni matchday kedua Grup A kontra Senegal, Jumat (25/11/2022), di Stadion Al-Thumama.

Sejatinya, Qatar yang bermain lebih dulu, bisa sedikit memperpanjang napas jika Belanda kalah dari Ekuador di Stadion Internasional Khalifa, Jumat (25/11/2022) malam.

Baca juga: Klasemen Piala Dunia 2022, Qatar Jadi Tim Pertama yang Tersingkir

Namun, skenario tersebut tak tercipta lantaran laga Belanda vs Ekuador berkesudahan 1-1. Raihan satu poin tambahan buat Belanda secara matematis mengakhiri asa Qatar lolos ke fase gugur.

Penantian selama 4.731 hari, terhitung sejak Qatar terpilih sebagai tuan rumah Piala Dunia pada 2 Desember 2010 silam, pun berujung antiklimaks.

Partisipasi perdana Qatar di ajang Piala Dunia tak berjalan menyenangkan. Kepahitan sudah dirasakan Akram Afif dkk sejak kalah 0-2 dari Ekuador pada laga pembukaan Piala Dunia 2022.

Tak cuma gagal mencetak gol dan membuat tembakan tepat sasaran, Qatar menjadi negara tuan rumah pertama yang kalah dalam partai pembukaan Piala Dunia.

Baca juga: Hasil Belanda Vs Ekuador 1-1: Satu Poin Oranye Singkirkan Qatar

Setelah kini dipastikan tersingkir, label kurang elok lain menempel kepada Qatar.

Qatar bersama Afrika Selatan, kini bersama-sama berbagi status sebagai negara tuan rumah dengan pencapaian paling buruk di sepanjang sejarah Piala Dunia.

Persis seperti Qatar, pada 2010, kala berstatus sebagai tuan rumah, Afrika Selatan juga tersingkir di fase grup usai gagal bersaing dengan Uruguay, Meksiko, dan Perancis.

Walau begitu, Afrika Selatan sedikit lebih baik dari Qatar karena baru dipastikan tersingkir pada matchday terakhir fase grup Piala Dunia 2010.

Pencapaian Negara Tuan Rumah Piala Dunia

* 1930: Uruguay – Juara
* 1934: Italia – Juara
* 1938: Perancis – Perempat final
* 1950: Brasil – Final Grup
* 1954: Swiss –Perempat final
* 1958: Swedia – Final
* 1962: Chile – Semifinal
* 1966: Inggris – Juara
* 1970: Meksiko – Perempat final
* 1974: Jerman Barat – Juara
* 1978: Argentina – Juara
* 1982: Spanyol – Putaran kedua fase grup
* 1986: Meksiko – Perempat final
* 1990: Italia – Semifinal
* 1994: Amerika Serikat – 16 besar
* 1998: Perancis – Juara
* 2002: Jepang, Korea Selatan – 16 besar (Jepang), semifinal (Korsel)
* 2006: Jerman – Semifinal
* 2010: Afrika Selatan – Fase Grup
* 2014: Brasil – Semifinal
* 2018: Rusia – Perempat final
* 2022: Qatar - Fase Grup

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com