Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 22/11/2022, 19:09 WIB

DOHA, KOMPAS.com - Timnas Argentina di luar dugaan kalah 1-2 dari Arab Saudi pada laga pembuka Grup C Piala Dunia 2022 Qatar.

Pertandingan Argentina vs Arab Saudi dihelat di Lusail Stadium, Kota Doha, Qatar, pada Selasa (22/11/2022) sore WIB.

Timnas Argentina sebenarnya berhasil unggul terlebih dahulu pada menit ke-10 berkat gol penalti Lionel Messi.

Namun, Argentina gagal mempertahankan keunggulan itu dan tampak sangat kewalahan menghadapi pressing tinggi Arab Saudi.

Sepasang gol penentu kemenangan Arab Saudi dicetak oleh Saleh Al-Shehri (49') dan Salem Al-Dawsari 54'.

Timnas Arab Saudi berhasil comeback mengalahkan Argentina meski hanya melepaskan dua tembakan tepat sasaran sepanjang laga.

La Albiceleste, julukan timnas Argentina, bisa dikatakan tidak beruntung karena tiga gol mereka pada babak pertama dianulir dengan alasan offside.

Baca juga: Ronaldo Tertawa Saat Dengar Messi Kalah dalam Rekor Penjualan Jersey

Hasil di Lusail Stadium membuat rekor tak terkalahkan timnas Argentina yang sudah berjalan 36 laga beruntun sejak Juli 2019 akhirnya resmi terhenti.

Kemenangan timnas Arab Saudi kali ini juga melahirkan sejarah.

Si Elang Hijau, julukan Arab Saudi, menjadi negara Asia pertama yang mampu mengalahkan Argentina di panggung Piala Dunia.

Kemenangan 2-1 atas Argentina membuat Arab Saudi kini memimpin klasemen Grup C Piala Dunia 2022 dengan koleksi tiga poin.

Di lain sisi, timnas Argentina untuk sementara harus duduk di dasar klasemen Grup C tanpa poin.

Selanjutnya, Argentina akan menghadapi Meksiko sementara Arab Saudi dijadwalkan melawan Polandia pada matcday kedua Grup C Piala Dunia 2022.

Baca juga: Ronaldo Siap Pensiun jika Kalahkan Messi di Final Piala Dunia 2022

Ulasan Pertandingan Argentina vs Arab Saudi:

Babak pertama pertandingan Argentina vs Arab Saudi berjalan alot dan terbuka. Timnas Argentina yang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-10.

Wasit Slavko Vincic menunjuk titik putih setelah melihat layar Video Assistant Referee (VAR) untuk meninjau duel Leandro Paredes (Argentina) dan Saud Abdulhamid (Arab Saudi).

Dalam tayangan ulang, Saud Abdulhamid memang tampak menjatuhkan Leandro Paredes di kotak penalti Arab Saudi ketika situasi tendangan bebas.

Lionel Messi yang maju menjadi eksekutor penalti itu sukses menunaikan tugasnya untuk mengantar Argentina unggul 1-0.

Gol Messi tersebut menjadi pembeda skor akhir babak pertama laga Argentina vs Arab Saudi.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Luis Enrique Rela Argentina Juara demi Lionel Messi

Timnas Argentina bisa dikatakan sedikit kurang beruntung karena ada tiga gol mereka yang dianulir wasit pada babak pertama dengan alasan offside.

Tiga gol itu dicetak oleh Messi (22') dan Lautaro Martinez (28', 35'). Secara keseluruhan, timnas Argentina terjebak sembilan offside sepanjang babak pertama.

Berlanjut ke babak kedua, timnas Arab Saudi langsung mengambil inisiatif tetap menerapkan pressing tinggi.

Strategi pressing itu kemudian menghasilkan gol pada menit ke-49. Timnas Arab Saudi berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Saleh Al-Shehri.

Gol Arab Saudi berawal dari kecerdikan Feras Al Brikan merebut bola dari kaki pemain Argentina di lapangan tengah.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Alasan Lionel Messi Tidur Sendiri

Feras Al Brikan kemudian langsung mengirim umpan terobosan ke Saleh Al-Shehri yang membuka ruang di sisi kiri.

Saleh Al-Shehri yang tidak terkawal melakukan akselerasi terlebih dahulu sebelum melepaskan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Tembakan Saleh Al-Shehri itulah yang menggetarkan jala gawang Argentina yang dikawal Emiliano Martinez.

Lima menit berselang, Emiliano Martinez kembali harus memungut bola dari gawangnya.

Arab Saudi berhasil berbalik unggul pada menit ke-54 berkat gol Salem Al-Dawsari.

Pemain berusia 31 tahun itu mencetak gol indah lewat tembakan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Baca juga: Ronaldo Tertawa Saat Dengar Messi Kalah dalam Rekor Penjualan Jersey

Tersengat dengan dua gol cepat Arab Saudi, Lionel Scaloni langsung melakukan tiga pergantian pada menit ke-59.

Lionel Scaloni menarik keluar keluar Cristian Romero, Alejandro Gomez, dan Leandro Paredes.

Tiga pemain itu digantikan oleh Lisandro Martinez, Julian Alvarez, dan Enzo Fernandez.

Meski terus menyerang, timnas Argentina masih belum berhasil menyamakan keduduka hinga menit ke-80.

Tidak ada gol tambahan tercipta. Timnas Argentina pada akhirnya harus menyerah 1-2 dari Arab Saudi.

Hasil Argentina vs Arab Saudi 1-2 (Messi 10'-penalti / Saleh Al-Shehri 49', Salem Al-Dawsari 54')

Susunan Pemain Argentina vs Arab Saudi:

Argentina (4-2-3-1): 23-Emiliano Martinez (PG); 26-Nahuel Molina, 13-Cristian Romero (25-Lisandro Martinez 59'), 19-Nicolas Otamendi, 3-Nicolas Tagliafico; 7-Rodrigo De Paul, 5-Leandro Paredes (24-Enzo Fernandez 59'); 17-Alejandro Gomez (9-Alvarez 59'); 10-Lionel Messi, 11-Angel Di Maria; 22-Lautaro Martinez

  • Cadangan: 1-Armani, 2-Foyth, 4-Montiel, 6-Pezzella, 8-Acuña, 9-Álvarez, 12-Rulli, 14-Palacios, 15-Correa, 16-Almada, 18-Rodríguez, 20-Mac Allister, 21-Dybala, 24-Fernández, 25-Martínez
  • Pelatih: Lionel Scaloni

Arab Saudi (4-3-3): 21-Mohammed Khalil Al Owais; 12-Saud Abdulhamid, 5-Ali Al Bulayhi, 17-Hassan Al Tambakti, Yasir Al Shahrani; 23-Mohamed Kanno, 8-Abdulelah Al Malki 7-Salman Al Faraj (18-Al Abid 45+4'); 9-Feras Albrikan, 11-Saleh Al-Shehri, 10-Salem Al Dawsari

  • Cadangan: 1-Al Rubaie Al Yami, 2-Al Ghannam, 3-Madu,4-Al Amri, 6-Al Burayk, 14-Otayf, 15-Al Hassan, 16-Al Naji, 18-Al Abid, 19-Bahbri, 20-Al Obud, 22-Al Suweiti Al Aqidi, 24-Al Shardan Al Dawsari, 25-Asiri
  • Pelatih: Herve Renard
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+