Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Jadwal, Daftar Tim, Waktu Kickoff, dan Stadion

Kompas.com - 17/11/2022, 12:00 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Piala Dunia 2022 akan bergulir tiga hari lagi, yakni mulai 20 November hingga 18 Desember 2022. Ajang empat tahunan tersebut diselenggarakan di Qatar.

Ini akan jadi sejarah bagi Qatar dan Timur Tengah pada umumnya karena untuk kali pertama jadi penyelenggara turnamen bergengsi tersebut.

Qatar akan menjadi negara pertama di Timur Tengah yang menjadi tuan rumah Piala Dunia. 

Piala Dunia 2022 ini pun menjadi edisi yang berbeda dari sebelumnya. Sebab, pelaksanaannya yang dilakukan pada akhir tahun.

Baca juga: Piala Dunia 2022: 2 Legenda Jelaskan Kenapa Brasil Bisa Gagal Juara

Kapan dan di mana Piala Dunia 2022 diselenggarakan?

Piala Dunia 2022 akan dimulai pada Minggu (20/11/2022) di Stadion Al Bayt ketika sang tuan rumah, Qatar, menghadapi Ekuador pukul 23.00 WIB.

Sementara itu, final akan berlangsung di Stadion Lusail, Doha, pada Minggu Senin (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Sudah Punya Topeng, Son Heung-min Masih Ragu Bisa Main

Skuad Piala Dunia 2022 diumumkan

Semua negara memiliki waktu hingga Selasa (15/11/2022) pukul 01.00 WIB untuk menyerahkan daftar skuad berisi 26 pemain mereka.

FIFA akan mengumumkan secara resmi skuad tersebut pada Rabu (16/11/2022) WIB.

Skuad akhir semua tim harus berasal dari daftar sementara yang disodorkan pada 21 Oktober 2022.

Sesuai aturan dan peraturan yang ditetapkan FIFA, tidak ada kelonggaran mengubah daftar pemain selama tiga pekan tersebut.

Jumlah pemain dalam skuad tim pada putaran final Piala Dunia biasanya 23 orang. Namun, untuk Piala Dunia 2022 di Qatar, ada tambahan tiga pemain sehingga sebuah tim bisa membawa 26 orang.

FIFA memiliki alasan tersendiri soal menambah jumlah pemain. Pada Juni 2022, FIFA membuat keputusan tersebut karena ada fleksibilitas menyusul waktu pelaksanaan yang unik pada edisi kali ini. 

Piala Dunia 2022 dilaksanakan ketika kompetisi di Eropa masih sedang berlangsung dan harus berhenti sejenak.

Hal sama juga berlaku ketika menyodorkan daftar sementara pemain yang akan dibawa. 

Pada edisi sebelumnya atau empat tahun lalu, sebuah negara hanya bisa memberikan maksimal 35 nama untuk seleksi awal. Namun, kali ini FIFA mengizinkan hingga 55 orang.

Baca juga: Jadwal Opening Ceremony Piala Dunia 2022 Akhir Pekan Ini

Bagaimana daftar grup Piala Dunia 2022?

  • Grup A: Qatar, Ekuador, Senegal, Belanda 
  • Grup B: Inggris, Iran, Amerika Serikat, Wales 
  • Grup C: Argentina, Arab Saudi, Meksiko, Polandia 
  • Grup D: Perancis, Australia, Denmark, Tunisia 
  • Grup E: Spanyol, Kosta Rika, Jerman, Jepang 
  • Grup F: Belgia, Kanada, Maroko, Kroasia 
  • Grup G: Brasil, Serbia, Swiss, Kamerun 
  • Grup H: Portugal, Ghana, Uruguay, Korea Selatan

Baca juga: Robert Lewandowski Kena Sanksi Usai Piala Dunia 2022

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com