Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Man City, Guardiola Nyaris Jadi Korban Koin Terbang

Kompas.com - 17/10/2022, 06:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Reuters

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku nyaris menjadi korban lemparan koin fans pada laga kontra Liverpool.

Duel Liverpool vs Man City merupakan laga penutup pekan ke-11 Liga Inggris yang dihelat di Stadion Anfield pada Minggu (16/10/2022) malam WIB.

Pertandingan itu berakhir 1-0 untuk kemenangan Liverpool.

Sekitar menit ke-55, Guardiola sempat terlihat emosi sambil mengayungkan tangan ke arah tribune penonton di belakang bangku cadangan Man City.

Aksi Guardiola itu langsung direspons oleh teriakan puluhan ribu fans Liverpool yang memadati Stadion Anfield.

Momen itu terjadi tidak lama setelah Phil Foden mencetak gol dan mengantar Man City unggul 1-0 pada menit ke-52.

Baca juga: Klopp soal Kartu Merah Saat Liverpool Vs Man City: Itu Salah Saya...

Namun, wasit Anthony Taylor menganulir gol Foden setelah melihat layar monitor video assistant referee (VAR) di pinggir lapangan.

Keputusan itulah yang membuat Guardiola emosi sampai berbalik menghadap tribune untuk meluapkan kekecewaannya ke fans Liverpool.

Guardiola bahkan sudah terlihat marah sebelum Antony Taylor selesai melihat layar VAR.

Seusai laga, Guardiola mengaku melihat ada fans di tribune yang melempar koin ke arahnya.

Pelatih asal Spanyol itu memang tidak menjelaskan secara spesifik kapan momen fans melempar koin.

Namun, Guardiola menilai hal itu harus ditindak karena ada kemungkinan terjadi lagi pada masa depan.

"Mereka mencoba melakukan hal itu (melempar koin), tetapi tidak mengenai saya. Mungkin mereka akan melakukannya lagi tahun depan," kata Guardiola dikutip dari Reuters.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Man City: Klopp Kartu Merah, Salah Bawa The Reds Menang 1-0

Menanggapi keluhan Guardiola, Juergen Klopp selaku pelatih Liverpool langsung mengucapkan permintaan maaf.

"Saya meminta maaf atas kejadian itu. Itu seharusnya tidak terjadi. Saya tidak melihat kejadian itu," ujar Klopp menambahkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com