Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lolos Piala Asia U20 2023, Timnas U20 Indonesia Akan Jalani TC 2 Bulan di Turki dan Spanyol

Kompas.com - 20/09/2022, 22:40 WIB
Ghinan Salman,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U20 Indonesia akan menjalani training center pada bulan Oktober 2022 di Turki dan Spanyol.

Hal itu dilakukan skuad Garuda Nusantara untuk persiapan menghadapi Piala Asia 2023 yang digelar 3 Maret hingga 18 Maret 2023 di Uzbekistan.

Timnas U-20 Indonesia sukses mengamankan satu tempat ke panggung utama Piala Asia U20 2023.

Baca juga: Jadi Bintang di Timnas U20, Marselino Pasang Target Baru Bersama Timnas Senior

Kemenangan atas Vietnam dalam laga pamungkas penyisihan Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 jadi kunci.

Dalam laga di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (18/9/2022) malam, pasukan Shin Tae-yong menang 3-2 atas sang rival.

Ini membuat Indonesia otomatis meraih tiket ke putaran final dengan status juara grup. Vietnam pun lolos karena menjadi runner-up terbaik dalam kualifikasi ini.

Indonesia tampil sangat impresif sepanjang kualifikasi tersebut. Tim Merah-Putih menyapu bersih 3 kemenangan dan menghasilkan 12 gol serta 3 kali kebobolan.

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan bahwa jajaran pelatih sudah mengajukan road map untuk mempersiapkan timnas U20 Indonesia menghadapi Piala Asia U20.

Ia menyampaikan, pada 10 Oktober nanti, anak asuh coach Shin Tae-yong itu akan menjalani training center di Eropa.

Baca juga: Insting Tajam Shin Tae-yong Picu Comeback Epik Timnas U20 Indonesia

"Pelatih sudah mengajukan road map, itu mulai persiapan lagi di Bulan Oktober untuk menjalani TC di Eropa," kata Indra Sjafri usai menghadiri jamuan makan malam di rumah dinas Wali Kota Surabaya, Senin (19/9/2022) malam.

Menurut Indra, TC yang dilakukan Timnas U20 Indonesia pada Oktober nanti akan berlangsung selama dua bulan. Negara yang dipilih adalah Turki dan Spanyol.

"Tanggal 10 kami berangkat ke Turki. Setelah itu satu bulan kemudian kami pindah ke Spanyol," ucap Indra.

Selama training center di Eropa, para pemain Timnas U20 Indonesia akan melakukan beberapa kali uji coba dengan sejumlah negara peserta Piala Dunia U20.

"Kami akan lakukan beberapa uji coba di Turki dan Spanyol, diusahakan nanti melawan negara-negara yang lolos ke Piala Dunia U20," ujar Indra.

"Di Turki sekitar empat kali (uji coba), di Spanyol juga lebih kurang sama," imbuh Indra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com