Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Filipina Usai Dilibas 1-5 Timnas U19 Indonesia: Kami Belajar Banyak...

Kompas.com - 09/07/2022, 17:20 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas U19 Filipina, Pedimonte Christopher Edim, mengatakan bahwa anak asuhnya mendapatkan banyak pelajaran usai dilibas timnas U19 Indonesia.

Timnas U19 Indonesia berhasil membuat Filipina bertekuk lutut dengan skor mencolok 5-1 dalam matchday keempat Grup A Piala AFF U19 2022.

Adapun pertandingan timnas U19 Indonesia vs Filipina dalam jadwal Piala AFF U19 2022 digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (8/7/2022) malam WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Rabbani Tasnim Siddiq menjadi bintang setelah mencetak hattrick atau tiga gol pada menit ke-15, 42, dan 48.

Baca juga: Satu Posisi di Timnas U19 Indonesia yang Jarang Tersentuh Keberanian Shin Tae-yong

Dua gol timnas U19 Indonesia lainnya dilesakkan oleh Alfriyanto Nico (27’), dan Razzaa Fachrezi Aziz (70’).

Sementara itu, Filipina membobol gawang timnas U19 Indonesia melalui kontribusi Justin Lawrence Chan Frias pada menit ke-30.

Tentunya, kekalahan 1-5 dari timnas U19 Indonesia terasa sangat menyakitkan buat Filipina sepanjang kiprah di Piala AFF U19 2022.

Sebab, kekalahan dari Garuda Nusantara menjadi yang terbesar dari empat pertandingan yang sudah dijalani Filipina.

Baca juga: Piala AFF U19 2022, Suporter Timnas U19 Indonesia Bikin Filipina Tertekan hingga Terdiam

Adapun secara keseluruhan, Filipina belum pernah meraih kemenangan. Mereka selalu kalah dari lawan-lawannya di Grup A Piala AFF U19 2022.

Sebelum takluk dari Indonesia (1-5), Filipina juga tumbang kala berhadapan dengan Myanmar (1-3), Filipina (1-4), dan Thailand (0-1).

Meskipun demikian, pelatih Filipina, Pedimonte Christopher Edim, merasa bahwa kekalahan dari Indonesia membuat skuadnya menerima banyak pelajaran.

Terlebih lagi, Filipina melawan para pemain timnas U19 Indonesia yang telah dipersiapkan guna menjalani perhelatan Piala Dunia U20 2023.

“Kami belajar banyak dari pertandingan ini (melawan timnas U23 Indonesia),” ucap Pedimonte Christopher Edim dilansir dari Antara.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Filipina: Ronaldo Masuk, Rabbani Hattrick

“Apalagi skuad Indonesia ini disiapkan menuju Piala Dunia U20 2023. Jadi kami senang melawan mereka,” kata dia.

Hasil melawan timnas U23 Indonesia membuat Filipina terdampar di peringkat kelima klasemen Piala AFF U19 2022 dengan raihan 0 poin.

Menilik kondisi Filipina di papan klasemen, mereka sudah bisa dipastikan tidak mungkin melaju ke babak semifinal Piala AFF U19 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com