GIRONA, KOMPAS.com - Girona mewujudkan asanya kembali ke kasta tertinggi liga sepak bola Spanyol, La Liga.
"Kami kembali ke La Liga musim 2022-2023," ujar manajemen Girona pada Minggu (19/6/2022).
Sudah tiga tahun lamanya, Girona menduduki kasta kelas dua, Segunda Division.
Termutakhir, Girona ada di urutan keenam kasta kedua Liga Spanyol, Segunda Division musim 2021-2022.
Pada Minggu itu, Girona menuntaskan babak playoff menuju La Liga dengan mengalahkan sesama klub Segunda Division, Tenerife.
Baca juga: Terwujud, Asa Girona di La Liga
Tenerife ada di urutan kelima kasta kedua Liga Spanyol, Segunda Division 2021-2022.
Girona menekuk Tenerife dengan skor 3-1 di partai tandangnya.
Sementara, saat menjamu Girona, pekan lalu, Tenerife cuma berbagi angka sama 0-0.
Segunda Division
Sejatinya, Tenerife lebih difavoritkan banyak kalangan sepak bola untuk naik kasta ke La Liga.
Dibandingkan Girona yang menanti tiga tahun lamanya, Tenerife sudah bercokol di Segunda Division 12 tahun lamanya.
Sementara itu, pemuncak dan juara kedua Segunda Division 2021-2022 atau dikenal dengan nama Liga Smart Bank adalah Almaeria dan Valladolid.
Di posisi ketiga dan kelima Liga Smart Bank adalah Eibar dan Las Palmas.
Di La Liga musim 2022-2023, Almeria, Valladolid, dan Girona akan menggantikan posisi tiga klub papan bawah La Liga.
Ketiga klub itu adalah Alaves, Levante, dan Granada.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.