Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aurelien Tchouameni Warisi Nomor 18 Milik Gareth Bale, Tantangan Akhiri Kutukan di Real Madrid

Kompas.com - 14/06/2022, 22:51 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Aurelien Tchouameni memilih kostum bernomor punggung 18. Dia mengambil alih angka yang selama ini dipakai mantan pemain termahal di dunia, Gareth Bale.

Nama yang disebutkan terakhir ini dipastikan angkat kaki dari Santiago Bernabeu pada akhir Juni. Kontrak Gareth Bale bersama Real Madrid habis pada 30 Juni 2022.

Aurelien Tchouameni diboyong Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini. Los Blancos, julukan Real Madrid, membeli gelandang bertahan ini dari AS Monaco.

Baca juga: Aurelien Tchouameni ke Real Madrid, Kisah Perjuangan 10 Bulan dan Satu Jabat Tangan

Pemain 22 tahun asal Perancis ini diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Real Madrid pada Selasa (14/6/2022). Dia berpose bersama orang tuanya di ruang trofi di Santiago Bernabeu.

Sebenarnya, nomor 8 merupakan favorit Tchouameni. Meski demikian, dia pun pernah menggunakan nomor punggung 16 dan 17.

Nah, di Real Madrid Tchouameni akan mewarisi nomor punggung 18 milik Gareth Bale.

Gelandang anyar Real Madrid, Aurelien Tchouameni, berpose bersama presiden klub Florentino Perez, dalam perkenalan dirinya sebagai pemain baru di Santiago Bernabeu, Selasa (14/6/2022). Tchouameni akan mengenakan kostum nomor punggung 18 yang sebelumnya dipakai Gareth Bale.REAL MADRID Gelandang anyar Real Madrid, Aurelien Tchouameni, berpose bersama presiden klub Florentino Perez, dalam perkenalan dirinya sebagai pemain baru di Santiago Bernabeu, Selasa (14/6/2022). Tchouameni akan mengenakan kostum nomor punggung 18 yang sebelumnya dipakai Gareth Bale.

Sebelumnya, Bale menggunakan nomor 11 tetapi angka tersebut diambil Marco Asensio ketika bintang asal Wales itu pergi ke Tottenham Hotspur dengan status pinjaman.

"Saya banyak bermain dengan kostum nomor 8 di tim junior, di klub dan tim nasionalku. Tetapi Toni Kroos memiliki nomor 8," ujar Tchouameni.

"Saya bertanya nomor mana yang tersedia dan saya memilih 18, yang paling dekat dengan nomor 8."

Baca juga: Kesepakatan Tercapai, Real Madrid di Ambang Transfer Bintang Muda Aurelien Tchouameni

Andai bisa tampil gemilang dan selalu jadi andalan pelatih Carlo Ancelotti, Tchouameni menghancurkan mitos kutukan nomor 18.

Sebab, selama ini angka tersebut identik dengan kegagalan di Santiago Bernabeu.

Ya, sejumlah pemain top memiliki kenangan buruk ketika menggunakan jersey nomor 18. Jonathan Woodgate, Julien Faubert, Antonio Cassano, Luka Jovic, Mariano Diaz dan Javier Saviola pernah merasakan itu.

Para pemain tersebut datang ke Santiago Bernabeu dengan modal nama besar, bahkan Real Madrid rela menggelontorkan dana besar untuk memilikinya.

Ternyata, mereka kesulitan menunjukkan performa ciamik seperti yang diharapkan. Bahkan, para pemain tersebut meninggalkan Real Madrid tanpa warisan prestasi yang bisa dikenang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com