Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/05/2022, 18:55 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com, M. Hafidz Imaduddin, dari Vietnam.

HANOI, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyebut Syahrian Abimanyu kemingkinan besar akan absen pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021 kontra Malaysia.

Pertandingan timnas Indonesia vs Malaysia akan dihelat di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, pada Minggu (22/5/2022) sore WIB.

Terkini, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sudah menyelasaikan latihan terakhir di lapangan sekitar Stadion My Dinh, Sabtu (21/5/2022).

Latihan terakhir timnas Indonesia itu berlangsung selama kurang lebih satu jam.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia, STY Yakin Garuda Rebut Medali SEA Games

Dalam latihan tersebut, timnas Indonesia melahap banyak menu latihan, seperti salah satunya adalah set piece alias bola mati.

Pada akhir latihan, Syahrian Abimanyu harus terpisah dari rekan-rekannya yang lain.

Syahrian Abimanyu tampak cukup lama memegangi pahanya tepat di sebelah Egy Maulana Vikri yang berlatih terpisah.

Seusai latihan berakhir, Shin Tae-yong menyebut Syahrian Abimanyu kemungkinan mengalami cedera hamstring.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Malaysia: Krisis Pemain, Garuda Terancam Cuma Punya 4 Cadangan

Shin Tae-yong juga memprediksi Syahrian Abimanyu tidak bisa bermain pada laga kontra Malaysia.

"Abimanyu mengalami cedera ketika menendang. Sepertinya hamstring-nya naik," kata Shin Tae-yong kepada para jurnalis termasuk Kompas.com.

"Sepertinya Syahrian Abimanyu tidak bisa bermain besok (vs Malaysia)," ujar Shin Tae-yong menambahkan.

Kabar ini tentu menjadi pukulan telak untuk timnas Indonesia.

Sebab, timnas Indonesia sudah kehilangan empat pemain, yakni Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Firza Andika, dan Egy Maulana Vikri.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Malaysia di SEA Games 2021

Nama terakhir harus absen karena masih belum pulih dari cedera lutut.

Egy Maulana Vikri mendapatkan cedera tersebut pada laga semifinal SEA Games 2021 kontra Thailand tengah pekan lalu.

Adapun Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan Firza Andika, dipastikan tidak bisa bermain akibat hukuman kartu merah yang mereka dapat pada laga kontra Thailand.

Jika Syahrian Abimanyu dipastikan tidak bisa bermain, timnas Indonesia hanya memiliki 14 pemain untuk menghadapi Malaysia.

Itu artinya, bangku cadangan timnas Indonesia pada laga kontra Malaysia kemungkinan besar hanya akan diisi oleh tiga pemain termasuk kiper.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com