Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Napoli Vs Roma 1-1, Gol Injury Time Selamatkan Pasukan Mourinho

Kompas.com - 19/04/2022, 02:09 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan Liga Italia, Napoli vs AS Roma, berjalan sangat ketat dan berakhir imbang 1-1.

Duel Napoli vs Roma merupakan laga pekan ke-33 kasta teratas Liga Italia, Serie A, yang berlangsung di Stadion Diego Armando Maradona pada Selasa (19/4/2022) dini hari WIB.

Napoli berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol penalti Lorenzo Insigne pada menit ke-12.

Usaha AS Roma untuk menyakan kedudukan akhirnya membuahkan hasil pada menit pertama injury time berkat gol Stephan El Shaarawy.

Hasil imbang ini semakin memperpanjang rekor tak terkalahkan AS Roma di Liga Italia menjadai 12 pertandingan beruntun.

Namun, AS Roma tetap tidak beranjak dari peringkat kelima klasemen Liga Italia dengan koleksi 58 poin dari 33 laga.

AS Roma untuk sementara tertinggal lima angka dari Juventus yang duduk di peringkat keempat atau batas akhir zona Liga Champions.

Di sisi lain, hasil imbang juga tidak mengubah posisi Napoli. I Partenopei, julukan Napoli, tetap menempati peringkat ketiga dengan raihan 67 poin dari 33 pertandingan.

Hasil imbang melawan AS Roma membuat jarak Napoli dengan pemuncak klasemen Liga Italia, yakni AC Milan semakin jauh menjadi empat poin.

Baca juga: Mourinho Beri Penghormatan kepada Maradona Jelang Laga Napoli Vs Roma

Jalannya Pertandingan Napoli Vs Roma:

Pertandingan Napoli vs AS Roma sudah berjalan terbuka sejak awal babak pertama. Napoli selaku tuan rumah tampil lebih mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 55 persen pada babak pertama.

Napoli asuhan Luciano Spalletti juga tercatat melepaskan total empat tembakan ke arah gawang sepanjang babak pertama.

Dominasi itu dimulai ketika Napoli berhasil unggul 1-0 terlebih dahulu pada menit ke-12 lewat gol penalti Lorenzo Insigne.

Wasit Marco Di Bello memberi penalti untuk Napoli setelah Hirving Lozano dijatuhkan bek AS Roma, Roger Ibanez, di kotak terlarang.

Baca juga: Roma Vs Bodo/Glimt: Pesta 4 Gol, Mourinho Akhiri Penantian Enam Bulan

Marco Di Bello pada awalnya tidak menganggap insiden itu sebagai pelanggaran. Marco Di Bello bahkan sempat melanjutkan pertandingan selama sekitar satu menit setelah insiden tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com