Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Liverpool Vs Benfica: Sundulan Konate Dibalas Ramos, Skor 1-1

Kompas.com - 14/04/2022, 02:53 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions musim 2021-2022 antara Liverpool dan Benfica berakhir dengan skor 1-1.

Leg kedua Liverpool vs Benfica itu berlangsung di Stadion Anfield, Inggris, pada Kamis (14/4/2022) dini hari WIB.

Liverpool selaku tim tuan rumah mampu membuka keunggulan lebih dulu dalam laga tersebut. Mereka unggul berkat sundulan Ibrahima Konate pada menit ke-21. 

Setelah itu, Benfica selaku tim tamu sukses menyamakan kedudukan lewat penyelesaian akhir Goncalo Ramos pada menit ke-32.

Situasi ini masih menguntungkan bagi Liverpool yang menang 3-1 pada leg pertama, 6 April lalu.

The Reds, julukan Liverpool, akan lolos kesemifinal jika mampu menjaga kedudukan tetap imbang. Mereka juga akan tetap lolos jika kalah dengan selisih satu gol.

Baca juga: Link Live Streaming Liverpool Vs Benfica, Kickoff 02.00 WIB

Jalannya babak pertama Liverpool vs Benfica

Liverpool tampil dengan tujuh pemain berbeda dari line up yang diturunkan pada leg pertama di markas Benfica, 6 April lalu.

Pada leg kedua ini, Juergen Klopp selaku pelatih mencadangkan Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Trent Alexander-Arnold, Fabinho, Thiago Alcantara, Sadio Mane, dan Mohamed Salah.

Di sisi lain, pelatih Benfica hanya melakukan satu pergantian dari line up leg pertama. Dia memainkan Diogo Goncalves untuk menggantikan Rafa Silva yang dilaporkan mengalami cedera.

Sejumlah perubahan yang dilakukan Juergen Klopp terlihat berdampak pada permainan Liverpool. Mereka mampu menguasai bola, tetapi belum melacarkan satu pun tembakan hingga 20 menit babak pertama.

Sementara itu, pada periode serupa, Benfica berhasil melancarkan satu tembakan yang cukup mengancam gawang Liverpool.

Namun, tembakan dari salah satu pemain Benfica itu melebar tipis di sisi kiri gawang Liverpool sehingga belum mampu berbuah gol.

Baca juga: Liverpool Vs Benfica, Klopp Sebut Anfield Angker untuk Lawan

Setelah 20 menit tanpa tembakan, Liverpool mendapat sepak pojok atau corner pertama pada menit ke-21.

Melalui corner itulah Liverpool juga mencatatkan tembakan pertama pada leg kedua melawan Benfica.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com