Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Liverpool Vs Inter Milan, Kickoff 03.00 WIB

Kompas.com - 09/03/2022, 01:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Jadwal Liga Champions hari ini menyajikan pertandingan Liverpool vs Inter Milan.

Duel Liverpool vs Inter merupakan laga leg kedua 16 besar Liga Champions yang akan dihelat di Stadion Anfield, Rabu (9/3/2022) pukul 03.00 WIB.

Link live streaming Liverpool vs Inter Milan akan tersedia di akhir artikel.

Satu kaki Liverpool asuhan Juergen Klopp bisa dikatakan sudah menapak babak perempat final Liga Champions.

Sebab, Liverpool berhasil mempermalukan Inter Milan 2-0 di Stadion Giuseppe Meazza pada leg pertama pertengahan Februari lalu.

Dengan demikian, Liverpool hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan tiket perempat final Liga Champions pada laga nanti.

Baca juga: Liverpool Vs Inter Milan: Nerazzurri Butuh Gol Babak Pertama, tetapi…

Di sisi lain, Inter asuhan Simone Inzaghi harus mengalahkan Liverpool dengan margin minimal dua gol untuk memperbesar peluang lolos.

Menilik tren performa dan kondisi skuad, Liverpool diprediksi akan mengalahkan Inter Milan lagi di Stadion Anfield.

Kepercayaan diri Liverpool saat ini sedang tinggi setelah berhasil meraih 12 kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Secara keseluruhan, Liverpool masih belum terkalahkan pada tahun 2022 dengan raihan 13 kemenangan dan dua hasil imbang.

Berbeda dari Liverpool, Inter Milan saat ini sedang tidak konsisten setelah hanya mampu meraih satu kemenangan dalam enam pertandingan terakhir.

Baca juga: Liverpool Vs Inter Milan, The Reds Coba Habisi Nerazzurri Secepatnya

Liverpool semakin diunggulkan karena kondisi skuad mereka jauh lebih lengkap daripada Inter Milan.

Seluruh bintang Liverpool mulai dari Alisson Becker, Virgil van Dijk, Sadio Mane, Diogo Jota, Luis Diaz, hingga Mohamed Salah dipastikan fit dan siap bermain.

Skuad Liverpool semakin bertambah lengkap setelah Roberto Firmino, Thiago Alcantara, dan Joel Matip, yang sempat diragukan sudah kembali berlatih.

Di sisi lain, Inter Milan akan tampil pincang tanpa gelandang tengah andalan mereka, Nicolo Barella.

Pemain asal Italia itu dipastikan absen karena masih harus menjalani skorsing akibat kartu merah yang dia dapat pada laga terakhir fase grup.

Dalam sejarah Liga Champions, hanya ada satu tim yang berhasil lolos setelah kalah dua gol di kandang pada leg pertama. 

Baca juga: Liverpool Vs Inter Milan, Klopp: Nerazzurri Bukan Turis di Anfield

Tim tersebut adalah Manchester United pada 16 besar Liga Champions musim 2018-2019. 

Man United yang kala itu masih dilatih Ole Gunnar Solskjaer meghadapi situasi sulit setelah dipermalukan Paris Saint-Germain 0-2 pada leg pertama di Stadion Old Trafford. 

Setan Merah, julukan Man United, kemudian berhasil bangkit dan lolos ke perempat final berkat kemenanga 3-1 pada leg kedua di Stadion Parc des Princes.

Pertandingan Liverpool vs Inter Milan dini hari nanti akan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasat mulai pukul 03.00 WIB.

Anda juga bisa menyaksikan laga Liverpool vs Inter Milan lewat layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming Liverpool vs Inter Milan >>> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com