Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AC Milan Tak Lagi Membutuhkan Ibrahimovic

Kompas.com - 03/03/2022, 04:40 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Legenda AC Milan, Alessandro Costacurta, menegaskan bahwa klub tak lagi membutuhkan Zlatan Ibrahimovic.

Meski demikian, Costacurta memastikan AC Milan akan memperpanjang kontrak sang striker, yang habis akhir musim ini.

Alessadro Costacurta mengungkapkan hal tersebut dalam sebuah wawancara dengan Il Mattino.

Baca juga: Ibrahimovic Tak Mau Pensiun Sebelum Juara bareng AC Milan

Mantan bek timnas Italia ini pun berbicara tentang laga Napoli versus Milan yang akan tersaji akhir pekan ini, Minggu (6/3/2022) di Stadio Diego Armando Maradona, Naples.

Milan besutan Stefano Pioli dan Napoli arahan Luciano Spalletti, berbagi tempat di peringkat teratas klasemen sementara Serie A, kompetisi kasta tertinggi Liga Italia.

Napoli duduk di puncak karena unggul selisih gol atas Rossoneri, julukan Milan.

Dua tim tersebut sama-sama mengumpulkan total 57 poin, hasil dari 17 kemenangan dan enam kali seri dari 27 pertandingan yang sudah dimainkan.

Legenda AC Milan, Alessandro Billy Costacurta, bersama istrinya Martina Colombari.Jacopo Raule/GETTY IMAGES/AFP Legenda AC Milan, Alessandro Billy Costacurta, bersama istrinya Martina Colombari.

Meski demikian, rival sekota Milan, Inter Milan, memiliki potensi untuk menyodok di peringkat pertama. Pasalnya, Inter baru bermain 26 kali dan hanya terpaut dua poin dari Napoli dan Milan.

"Saya tak berpikir hasil pertandingan nanti akan menentukan (untuk Scudetto) karena tim-tim tersebut terbukti tidak cukup konsisten pada musim ini," ujar Costacurta.

"Gelar juara tidak ditentukan dalam pertandingan antara para musuh langsung. Tak ada tim yang bisa melaju kencang di puncak klasemen."

"Spalletti telah bergabung dengan tim yang sempurna untuk memenangkan gelar. Mereka yang bekerja sebelum dia menambahkan sesuatu. Sekarang terserah dia. Pioli telah menciptakan tim di luar dari kelompok individualis."

"Saya pikir Milan tidak lagi membutuhkan Ibra."

"Saya akan mengonfirmasi dia untuk satu musim lagi, tetapi Milan tak lagi tergantung kepada dia. Ini sudah menjadi langkah maju yang nyata. Tim sudah dewasa."

Ibrahimovic kembali ke Milan pada Januari 2020. Mantan bintang Barcelona, Inter Milan dan Juventus tersebut memimpin Rossoneri, baik di dalam maupun di luar lapangan.

Striker 40 tahun ini pun berperan membantu Pioli membangun skuad yang kompetitif. Alhasil, Milan untuk kali pertama dalam delapan tahun terakhir, meraih tiket Liga Champions pada musim lalu.

Baca juga: Ibrahimovic Belum Ingin Gantung Sepatu Sebelum Raih Gelar bersama AC Milan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com