Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BRI Liga 1 Angin Segar Penuh Asa, Penggerak Roda UMKM Pulau Dewata

Kompas.com - 01/03/2022, 08:40 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Selain memperkenalkan produk-produknya, Wayan Pande Sumantra ikut mengajak pelaku sepak bola dan para tamu untuk belajar melukis Wayang Kamasan.

Tujuannya adalah untuk melestarikan seni lukis Wayang Kamasan.

“Keberadaan Wayang Kamasan ini sudah ada dari zaman kerajaan di Puri Gelgel. Kami menampilkan cerita pewayangan untuk memetik filsafat kehidupan dari cerita yang digambarkan,” tutur Wayan Pande Sumantra, seniman yang pernah diundang ke Istana Presiden pada masa orde baru.

Baca juga: Sensasi Darah Muda di BRI Liga 1, Panggung Debutan hingga Menembus Luar Negeri

Upaya yang dilakukan Wayan Pande Sumantra cukup berhasil. Sinar Pande Rumah Wayang Kamasan menjadi salah satu tujuan favorit pengunjung Bali yang ingin mencari buah tangan.

Selain itu, sanggarnya juga jadi wahana rekreasi saat waktu kompetisi BRI Liga 1 cukup senggang. Dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat, pelaksana kompetisi Liga 1 pun nyaman liburan di sana.

Wayan Pande Sumantra berharap pelaksanaan BRI Liga 1 2021/2022 seri 4 dan seri 5 di Bali ini dinaungi kelancaran dan kesuksesan.

Puncaknya, pertandingan Liga 1 diharapkannya bisa mulai dihadiri penonton, sehingga bisa menjadi titik balik bagi dunia pariwisata Pulau Dewata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com