KOMPAS.com - Sejumlah kabar soal timnas Indonesia menjelang FIFA Matchday tersaji pada Selasa (18/1/2022).
Sorotan utama adalah daftar pemain timnas Indonesia yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti FIFA Matchday akhir Januari ini.
Selain itu, ada pula kabar mengenai pergantian staf pelatih Shin Tae-yong.
Berikut Kompas.com rangkum kabar-kabar tersebut:
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ditinggal dua stafnya menjelang FIFA Matchday akhir Januarai ini.
Mereka adalah Sahari Gultom dan juga Alex Aldha Yudi.
Menurut Nova Arianto selaku asisten Shin Tae-yong, Sahari Gultom dan Alex Aldha kini tidak lagi tergabung dalam tim kepelatihan timnas Indonesia.
Baca juga: Jelang FIFA Matchday, Shin Tae-yong Ditinggal 2 Sosok Penting
Hal itu diungkapkan Nova Arianto melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (18/1/2022) pagi WIB.
Menurutnya, Sahari Gultom dan Alex Aldha sudah ikut membantu Shin Tae-yong di timnas Indonesia dalam dua tahun terakhir.
Kepada Kompas.com, Nova Arianto menilai Sahari Gultom dan Alex Aldha berperan besar dalam perkembangan timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.