Hasil Koeln Vs Bayern Muenchen 0-4: Ukir Hattrick, Lewandowski Capai 300 Gol Bundesliga!

Kompas.com - 15/01/2022, 23:21 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Assist cantik Thomas Mueller dan gol pemasti rekor Robert Lewandowski mewarnai kemenangan 4-0 Bayern Muenchen atas FC Koeln. 

Bayern Muenchen meraup kemenangan 4-0 kala bertandang ke markas FC Koeln, Stadion Rhein Energie, pada laga pekan ke-19 Bundesliga 2021-2022. 

Kemenangan Bayern Muenchen dipastikan oleh hattrick Robert Lewandowski (9', 62', 74') dan sebuah gol Corentin Tolisso (25').

Laga Koeln vs Bayern Muenchen menjadi panggung unjuk kebolehan "mesin assist" Thomas Mueller dan predator kotak penalti Robert Lewandowski. 

Keunggulan Bayern Muenchen dibuka oleh sepakan Robert Lewandowski pada menit ke-9. Lewandowski bisa berada dalam posisi enak menembak di area kotak penalti setelah menerima assist dari Thomas Mueller. 

Baca juga: Robert Lewandowski: Pidato Lionel Messi Bukan Omong Kosong

Mata jeli Mueller mampu menemukan celah sempit di antara barikade pertahanan yang dibangun Koeln. 

Gol ke-21 Lewandowski di Bundesliga 2021-2022 itu memastikan terciptanya rekor. Bayern Muenchen kini tercatat selalu mampu bikin gol dalam 66 laga terakhir mereka di Bundesliga. 

Bayern mematahkan rekor atas nama mereka sendiri pada rentang 2012-2014, di mana tim asal Bavaria itu selalu mencetak gol dalam 65 partai Liga Jerman secara beruntun. 

Lewandowski cs lantas bisa menutup babak pertama laga Koeln vs Bayern dengan keunggulan 2-0 begitu Corentin Tolisso menciptakan gol indah pada menit ke-25.

Tolisso menyarangkan bola tepat ke pojok kiri atas gawang Koeln. Assist yang diberikan Mueller tak kalah cantik dengan melibatkan gerakan akrobatik. 

Baca juga: Profil Thomas Mueller, Sosok Mimpi Buruk Barcelona di Liga Champions

Komentator laga Koeln vs Bayern lantas menyebut Mueller sebagai mesin assist. Sebutan yang pantas mengingat Mueller musim ini telah mencatat 16 assist di Bundesliga!

Di antara pemain yang berkiprah di lima liga besar Eropa, tak ada yang mampu menandingi jumlah assist milik Mueller.

Kemenangan telak diwujudkan Bayern begitu Robert Lewandowski memastikan hattrick lewat tambahan sepasang gol pada babak kedua, dua-duanya bersumber dari assist Leroy Sane.

Tembakan kaki kiri di area kotak penalti Koeln, masing-masing pada menit ke-62 dan 74 memastikan pencapaian bersejarah untuk Lewandowski. 

Berkat torehan trigol ke gawang Koeln, Lewandowski kini sukses mencapai 300 gol di Bundesliga!

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com