Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 23 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Piala Asia Wanita 2022

Kompas.com - 11/01/2022, 21:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber AFC

KOMPAS.com - Timnas putri Indonesia telah merilis daftar 23 pemain yang diboyong untuk mengikuti Piala Asia Wanita 2022 di India.

Mayoritas dari pemain yang terpilih merupakan pilar timnas putri saat mengalahkan Singapura 2-0 (agregat) pada Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022.

Beberapa pemain yang sudah berpengalaman di timnas putri Indonesia pun kembali dipercaya, termasuk Ade Mustikiana Oktafiani.

Ade Mustikiana Oktafiani adalah pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di timnas Indonesia (25 caps).

Baca juga: Shalika Aurelia di Mata Pelatih Timnas Putri Indonesia

Di bahwa Ade Mustikiana, ada Vivi Oktavia Riski, yang sudah mencatatkan 21 penampilan untuk Garuda Pertwi.

Selain dua nama senior di atas, penyerang andalan Zahra Musdalifah juga masuk dalam skuad timnas putri Indonesia untuk Piala Asia Wanita 2022.

Zahra Musdalifah merupakan pemain paling produktif di timnas Indonesia. Dia tercatat sudah menyumbang tiga gol.

Koleksi gol Zahra Musdalifah sama dengan striker timnas Putri Indonesia lainnya, Baiq Amiatun Shalihah.

Baca juga: Hasil Undian Piala Asia Wanita 2022, Indonesia Satu Grup dengan Australia-Thailand

Di antara sekian banyak nama di skuad arahan Rudy Eka Priyambada, Shalika Aurelia mungkin menjadi pemain yang paling ditunggu penampilannya.

Pasalnya, Shalika Aurelia baru saja mencuri perhatian karena menjadi pemain wanita Indonesia pertama yang menembus Eropa.

Pemain berusia 19 tahun itu baru saja menandatangani kontrak bersama klub Serie B Italia, Roma Calcio Femminile.

Sebelum menuju Roma Femminile, Shalika juga pernah trial di tim putri West Ham United dan Bayern Muenchen.

Baca juga: Jago Bikin Peluang, Zahra Masuk Nominasi Pemain Terbaik Kualifikasi Piala Asia Wanita

Turnamen Piala Asia Wanita 2022 akan bergulir mulai 20 Januari sampai 6 Februari mendatang di India.

Timnas putri Indonesia tergabung di Grup B bersama Australia, Thailand, dan Filipina.

Berikut daftar 23 pemain timnas putri Indonesia untuk Piala Asia Wanita 2022 (berdasarkan nomor punggung):

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com