Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Fans Cruzeiro Demo Kecam Ronaldo dengan Sebutan Gendut

Kompas.com - 07/01/2022, 13:41 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Reuters

KOMPAS.com - Mantan bintang Inter Milan dan Real Madrid, Ronaldo, langsung mendapat reaksi negatif dalam kapasitasnya sebagai pemilik baru klub Brasil, Cruzeiro.

Ratusan penggemar tim raksasa tersebut menggelar demonstrasi di luar tempat latihan. Mereka mengecam rezim baru klub tersebut.

Suporter dari kelompok penggemar terorganisir Cruzeiro marah pada keputusan yang membiarkan para pemain lama meninggalkan tim sebelum waktunya.

Baca juga: Ronaldo Pecat Pelatih Cruzeiro lantaran Laporan Keuangan

Para pendemo tersebut meneriakkan "Ronaldo gendut! Datang dan jelaskan!"

Kemarahan tersebut meluap setelah kiper Fabio, yang bergabung dengan Cruzeiro pada 2005, mengaku akan pergi.

Dalam surat publik kepada para penggemar, dia mengatakan bahwa rezim baru tidak menghormati kesepakatan yang dicapai dengan direktur sebelumnya.

"Pembaruan kontrak saya sudah disepakati dengan klub... tetapi rezim ini belum memberikan kepadaku opsi ini," tulis Fabio di Instagram.

Fabio, yang sudah bermain 976 kali bagi klub, mengaku telah setuju memperbarui kontraknya untuk satu tahun lagi. Tetapi kini, dia hanya ditawari kontrak tiga bulan.

Hal ini membuat Fabio kecewa. Dia mengaku sangat sakit hati sehingga berlinang air mata.

Setelah itu, pihak Cruzeiro mempublikasikan sejumlah cuitan yang menghormati sang penjaga gawang. Meski demikian, klub tak membicarakan soal tuduhan Fabio.

Baca juga: 2 Modal Ronaldo Kembangkan Cruzeiro

Ronaldo merupakan pemilik baru Cruzeiro. Mantan striker timnas Brasil tersebut membayar 70 juta dollar AS (sekitar Rp 1 triliun) untuk mengambil alih klub tersebut pada bulan lalu.

Saat membeli, Ronaldo mengatakan bahwa salah satu prioritasnya adalah memotong biaya di pihak yang memiliki banyak utang.

Tim asal Belo Horizonte ini termasuk klub terbesar di Brasil. Tetapi, mereka sudah terjerembab ke divisi dua selama dua tahun dan akan menghabiskan musim ini untuk kembali ke Serie A (kasta tertinggi Liga Brasil).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com