Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga 1: Arema FC Tertahan, Persebaya Pepet Persib

Kompas.com - 05/01/2022, 23:33 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian Liga 1 pada Rabu (5/1/2022) malam WIB menyajikan duel Arema FC vs Persikabo 1973 dan Persebaya Surabaya vs Bali United.

Hasilnya, Arema FC ditahan imbang 0-0 oleh Persikabo, sedangkan Persebaya Surabaya menang 3-1 atas Bali United.

Hasil kedua laga yang berlangsung di Bali itu otomatis memengaruhi persaingan di papan atas klasemen Liga 1 2021-2022

Arema FC yang ditahan imbang Persikabo tetap menduduki peringkat ketiga dengan koleksi 34 poin dari 17 pertandingan.

Baca juga: Hasil Arema FC Vs Persikabo Imbang 0-0, Singo Edan Gagal Gusur Persib

Sementara itu, Persebaya Surabaya yang sukses mengalahkan Bali United, semakin mendekat ke dua besar, menempel raihan poin Persib Bandung di papan atas klasemen Liga 1.

Bajul Ijo, julukan Persebaya, kini berada di peringkat keempat berkat torehan 33 poin dari 17 laga.

Skuad asuhan Aji Santoso itu hanya tertinggal satu poin dari Arema FC yang menempati peringkat ketiga dan Persib Bandung di urutan kedua.

Situasi tersebut menunjukkan bahwa Persebaya Surabaya berpeluang naik ke peringkat kedua pada matchday selanjutnya.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs Bali United: Menang 3-1, Bajul Ijo Lanjutkan Tren Positif

Adapun Bali United yang takluk dari Persebaya masih tertahan di peringkat kelima dengan koleksi 29 poin dari 17 laga.

Sementara, posisi puncak klasemen Liga 1 2021-2022 masih diduduki oleh Bhayangkara FC.

Bhayangkara FC memimpin klasemen berkat raihan 37 poin dari 17 pertandingan.

Pada matchday selanjutnya, Persebaya Surabaya dijadwalkan bersua Persikabo di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin (10/1/2022) malam WIB.

Lalu, Arema FC dan Persib Bandung yang berada di bawah bayang-bayang Persebaya, masing-masing akan melawan Bhayangkara FC dan Persita Tangerang.

Baca juga: 6 Fakta Menarik Jelang Putaran 2 Liga 1, Enam Tim Rekrut Pelatih Baru

Laga Bhayangkara FC vs Arema FC bakal digelar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, pada Minggu (9/1/2022).

Sementara itu, laga Persib vs Persita akan dihelat di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, pada Jumat (7/1/2022).

Hasil Liga 1 pada Rabu (5/1/2022)

  • Arema FC 0-0 Persikabo
  • Persebaya 3-1 Bali United (Samsul Arif 5', Bruno Moreira Soares 65', Marselino Ferdinan 74'/Eber Bessa 14')

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
Bhayangkara
17 11 4 2 12 37
2
Persib
17 10 4 3 13 34
3
Arema
17 9 7 1 11 34
4
Persebaya
17 10 3 4 15 33
5
Bali United
17 8 5 4 8 29
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Rabu (5/01/2022) pukul 22:43 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up dan Link Live Streaming Indonesia Vs China di Final Piala Uber 2024

Line Up dan Link Live Streaming Indonesia Vs China di Final Piala Uber 2024

Badminton
Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Al Nassr Vs Al Wahda: Ronaldo Catat 66 Hattrick, Faris Najd Pesta Gol

Liga Lain
Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Jadwal Siaran Langsung Final Thomas dan Uber Cup 2024, Kans Indonesia Kawinkan Gelar

Badminton
Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com