Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Singapura: Shin Tae-yong Hindari Adu Penalti, Bagaimana Pelatih The Lions?

Kompas.com - 24/12/2021, 18:28 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ingin menghindari terjadinya adu penalti pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 kontra tuan rumah Singapura.

Hal itu tampak dari pernyataan Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers menjelang leg kedua Indonesia vs Singapura, Jumat (24/12/2021) siang WIB.

Dalam kesempatan tersebut, Shin Tae-yong secara terang-terangan mengatakan bahwa dirinya tak memikirkan kemungkinan adu penalti yang bisa terjadi pada leg kedua.

Shin Tae-yong ingin timnas Indonesia sebisa mungkin memastikan kemenangan sebelum laga memasuki babak adu penalti.

"Saya tidak memikirkan penalti dan siapa penendangnya. Saya ingin Indonesia menyelesaikan pertandingan sebelum itu," kata Shin Tae-yong sambil tersenyum.

Baca juga: Indonesia Vs Singapura: Mental Bisa Jadi Kunci Garuda Tembus Final AFF

"Memang ada kemungkinan (adu penalti), tetapi itu tidak boleh terjadi," ujar Shin Tae-yong menegaskan.

Jika Shin Tae-yong ingin menghindari adu penalti, bagaimana dengan pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida?

Tatsuma Yoshida ternyata memiliki keinginan yang sama dengan Shin Tae-yong. Dia berharap bisa menyelesaikan pertandingan sebelum adu penalti.

Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida (tengah), sedang memberi instruksi kepaada Faris Ramli (kiri) dan M. Anumanthan (kanan) pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2020 melawan Timor Leste di Stadion Nasional Singapura, Selasa (14/12/2021). Terdekat, timnas Singapura asuhan Tatsuma Yoshida dijadwalkan menghadapi Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021).AFP/ SUHAIMI ABDULLAH Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida (tengah), sedang memberi instruksi kepaada Faris Ramli (kiri) dan M. Anumanthan (kanan) pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2020 melawan Timor Leste di Stadion Nasional Singapura, Selasa (14/12/2021). Terdekat, timnas Singapura asuhan Tatsuma Yoshida dijadwalkan menghadapi Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021).

Dia mengaku tak memiliki rencana jika laga harus ditentukan lewat adu penalti yang terkadang sangat bergantung pada keberuntungan.

"Saya tidak punya rencana untuk adu penalti dan saya ingin menyelesaikan dalam waktu 90 menit, tetapi tentu saja perpanjangan waktu dan penalti bisa terjadi," ucap Tatsuma Yoshida, dikutip dari laman resmi AFF Suzuki Cup.

Baca juga: Indonesia Vs Singapura, 4 Pemain yang Bisa Jadi Penentu Garuda di Semifinal AFF

Apabila ingin terhindar dari adu penalti, kedua tim harus memastikan kemenangan pada waktu normal (90 menit) atau perpanjangan waktu (2 x 15 menit).

Saat ini, situasinya agregat antara Indonesia dan Singapura tengah berkedudukan 1-1.

Itu didapat dari hasil leg pertama yang dihelat di Singapore National Stadium pada Rabu (22/12/2021) malam WIB.

Adapun semifinal Piala AFF 2020 tidak memberlakukan atutan gol tandang meski digelar dengan sistem dua leg.

Artinya, secara matematis, skor 1-1 pada leg pertama tidak menghadirkan keuntungan, baik bagi Indonesia maupun Singapura.

Baca juga: Bagaimana Aturan Main Semifinal Piala AFF Indonesia Vs Tuan Rumah Singapura?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com