Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Posisi Wander Luiz dan Geoffrey Castillion dalam Skuad Persib di Ujung Tanduk?

Kompas.com - 09/12/2021, 18:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung kepayahan saat jumpa Persebaya Surabaya. Dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2021-2022 itu Persib kalah tiga gol tanpa balas dari Persebaya.

Hasil yang sangat mengecewakan tentunya. Bahkan sampai membuat Pelatih Persib Robert Rene Alberts, tak menduga tim asuhannya bisa dipermak Bajul Ijo dengan mudah.

"Hari ini kami mengalami hasil yang benar-benar mengecewakan, ini hasil yang sama sekali tidak kami duga," kata Alberts, seusai laga.

Hal yang wajar bila Alberts merasa sangat kecewa dengan hasil yang diraih anak asuhnya.

Baca juga: Kalah di Tiga Big Match Beruntun, Kans Persib Juara Paruh Musim Sirna

Sebab, Persib sebenarnya bisa mengontrol jalannya laga terutama babak pertama. Maung Bandung tampil begitu solid.

Pressing tinggi yang diterapkan Persib membuat Persebaya tidak bisa mengembangkan permainannya.

Bahkan selama paruh pertama laga, Bajul Ijo tidak bisa menembus pertahanan Persib. Tidak ada satu pun tembakan yang bisa dilepaskan Jose Wilkson dkk ke gawang Persib.

Akan tetapi cerita berubah pada babak kedua. Persebaya mampu mengubah keadaan. Cukup dengan memanfaatkan satu kesalahan di lini pertahanan Persib, Persebaya bisa mencuri gol.

Setelah unggul, kendali permainan diambil alih Persebaya. Alhasil, Bajul Ijo sukses mencetak dua gol tambahan dan mengunci kemenangan dengan skor 3-0 atas Persib.

Bila melihat laga secara keseluruhan, sejatinya Persib bisa menghindar dari kekalahan memalukan tersebut. Maung Bandung bahkan berpotensi memenangi laga, andai mereka lebih efektif dalam memanfaatkan peluang menjadi gol.

Pasalnya pada babak pertama, Persib mendapatkan banyak peluang berbahaya, yang berpotensi menjadi gol. Sayangnya, penyelesaian akhir menjadi masalah laten yang dihadapi Maung Bandung.

Menyoal lemahnya penyelesaian akhir, lini depan Persib pun mendapatkan sorotan tajam, khususnya sosok Wander Luiz dan Geoffrey Castillion. Keduanya dianggap gagal memainkan peran sebagai penyerang utama Persib.

Apalagi Luiz dan Castillion hampir tidak pernah memberikan kontribusi positif kala Persib bermain di laga besar.

Baca juga: Peningkatan Agresivitas di Paruh Kedua, Jadi Kunci Kemenangan Persebaya atas Persib

Luiz dan Castillion memang sudah menyumbang delapan gol untuk Persib pada musim ini.

Akan tetapi, distribusi gol keduanya dicetak ketika Maung Bandung berhadapan dengan tim-tim berstatus medioker.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com