Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Juventus Vs Malmo 1-0, Gol Tandukan Kean Hasil Umpan Indah Bernardeschi Jadi Penentu Kemenangan

Kompas.com - 09/12/2021, 02:43 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Juventus berhasil mengalahkan Malmo 1-0 pada laga lanjutan Grup H Liga Champions, Kamis (9/12/2021) dini hari WIB.

Gol tunggal laga datang dari tandukan kepala Moise Kean hasil umpan silang kaki luar Federico Bernardeschi.

Berkat kemenangan ini, Juventus melangkahi Chelsea dan lolos sebagai pemenang Grup H Liga Champions setelah sang juara bertahan kebobolan menit akhir pada laga melawan Zenit St Petersburg dan hanya bermain imbang 3-3.

Sebelum ini, Juventus kalah dalam empat dari sembilan laga terakhir di semua kompetisi.

Beberapa perubahan dilakukan oleh pelatih Massimiliano Allegri pada laga ini, termasuk menurunkan Moise Kean untuk mendampingi Paulo Dybala.

Allegri juga memberikan debut kompetitif bagi bek asal Belgia Koni De Winter pada partai ini.

Pada usia 19 tahun dan 179 hari, sang bek menjadi pemain termuda yang memulai laga Liga Champions sepanjang sejarah Juventus.

Malmo sendiri baru memenangkan titel Liga Swedia untuk ke-22 kali setelah bermain imbang 0-0 kontra Halmstad pada akhir pekan kemarin.

Pasukan Jon Dahl Tomasson kini tak bisa terkejar lagi oleh tim peringkat kedua, AIK.

BABAK PERTAMA

Juventus berhasil membuka keunggulan pada menit ke-18 lewat tandukan Moise Kean memanfaatkan umpan silang fantastis Bernardeschi menggunakan kaki kiri luarnya dari sayap kanan.

Ini adalah gol pertama Kean dari lima laga Liga Champions musim ini.

Sementara, De Winter bermain solid di sektor bek kanan pada awal-awal laga. Ia bermain efisien dengan operannya dan berhasil menghalau beberapa serangan lawan.

Malmo juga tak dapat menyusun serangan efektif ke gawang Mattia Perin dengan penyerang mereka Antonio Colak kerap berjuang sendirian di sepertiga akhir lapangan.

Juve punya kesempatan untuk menggandakan kedudukan setelah Kean mempertahankan bola dengan baik di kotak penalti lawan menyusul serangan balik cepat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com