Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF 2020, Tantangan Timnas Indonesia Jelang Lawan Kamboja

Kompas.com - 06/12/2021, 12:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber AFF

KOMPAS.com - Timnas Indonesia tengah memantapkan persiapan tim menjelang laga perdana Grup B Piala AFF 2020.

Grup B Piala AFF 2020 diisi oleh timnas Indonesia, Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

Timnas Indonesia akan menghadapi Kamboja lebih dulu di laga Grup B Piala AFF 2020 pada Kamis (9/12/2021) malam WIB.

Skuad Garuda telah tiba di Singapura, tuan rumah Piala AFF 2020, pada 2 Desember 2021.

Sebelumnya, Evan Dimas dkk menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki untuk mempersiapkan tim jelang Piala AFF 2020 pada November kemarin.

Baca juga: Pesan Menpora untuk Timnas Indonesia yang Berjuang di Piala AFF: Jawab Kerinduan Masyarakat!

Selain berlatih, tim asuhan Shin Tae-yong itu juga melakoni tiga partai uji coba.

Pada laga uji coba pertama, timnas Indonesia tumbang 0-1 dari Afghanistan.

Kemudian, skuad Garuda berhasil menang 4-1 atas Myanmar dan 4-0 melawan klub Turki, Antalyaspor.

Dua kemenangan itu pun menjadi modal bagus bagi timnas Indonesia untuk berlaga di Piala AFF 2020.

Setelah tiba di Singapura, timnas Indonesia terus melakukan latihan rutin menjelang laga pertama di kompetisi antarnegara Asia Tenggara itu.

Baca juga: Keisuke Honda: Sang Petualang yang Bakal Bersua Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Namun, ada tantangan tersendiri dalam persiapan skuad Garuda, yakni soal kondisi cuaca dan lapangan di Singapura.

Hal tersebut disampaikan oleh striker timnas Indonesia, Ezra Walian, yang mengatakan skuad Garuda masih berusaha beradaptasi.

"Semua pemain harus sedikit beradaptasi, karena cuaca sangat berbeda dengan di Turki. Lapangan juga berbeda," kata Ezra Walian dikutip dari laman resmi PSSI. 

"Jadi, kami harus segera beradaptasi. Walau begitu, kami senang berada di sini."

Terlepas dari itu, Ezra Walian mengatakan bahwa seluruh pemain timnas Indonesia telah siap melawan Kamboja di Piala AFF 2020.

Baca juga: Piala AFF 2020: Shin Tae-yong Mengaku Grup B Sulit bagi Timnas Indonesia, tetapi...

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com