Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Barito Putera Vs PSIS - Diwarnai Aksi Protes Wasit, Laskar Mahesa Jenar Menang 1-0

Kompas.com - 20/10/2021, 22:28 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Hasil Barito Putera vs PSIS Semarang dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2021 menempatkan Laskar Mahesa Jenar di puncak klasemen sementara.

Pertandingan Barito Putera vs PSIS yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, raihan 18 poin dari delapan pertandingan yang sudah mereka lalui.

Akan tetapi, posisi tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu belum aman.

PSIS bisa saja tergusur oleh Bhayangkara FC yang mengekor di peringkat kedua dan baru memainkan laga pekan kedelapan dengan melawan Bali United pada Sabtu (23/10/2021).

Baca juga: Link Live Streaming Barito Putera Vs PSIS Semarang, Kickoff 20.30 WIB

Sementara itu, kekalahan dari PSIS Semarang membuat Barito Putera terbenam di dasar klasemen Liga 1 2021 dengan hanya mengoleksi empat poin.

 

Jalannya laga Barito Putera vs PSIS

Menghadapi tim penghuni zona degrasi, PSIS Semarang sempat dibuat kesulitan mencetak gol.

Tim asuhan Ian Andrew Gillan itu dilanda kebuntuan di sepanjang babak pertama.

Pada menit kedua, PSIS Semarang sebenarnya langsung memberikan ancaman yang berbahaya ke gawang Barito putera.

Riyan Ardiyansyah berhasil mencuri bola dari pemain Barito Putera, lalu mengirimkan umpan yang disambut Septian David Maulana.

Sontekan dari Septian David Maulana masih berada tipis di pojok atas kanan gawang Barito Putera.

Septian David kembali menjadi momok bagi Barito Putera pada menit kedelapan.

Beruntung, tendangan bebas yang dieksekusi Septian David masih diamankan Adhitya Harlan.

Pada menit ke-17, aksi Bagas Kaffa yang menusuk ke area pertahanan PSIS Semarang terpaksa dilanggar Rio Saputro. Bagas Kaffa dijatuhkan di dalam kotak penalti.

Namun, wasit Bachrul Ulum yang memimpin jalannya pertandingan hanya memberikan tendangan bebas untuk Barito Putera setelah berkomunikasi dengan asisten wasit.

Pemain Barito Putera sempat memprotes keputusan wasit, tetapi tidak berbuah hasil.

Kesempatan tendangan bebas itu belum mampu dimaksimalkan Barito Putera.

Memasuki menit ke-25, Buyung Ismu melakukan tendangan spekulasi dari jarak yang cukup jauh.

Usaha dari Buyung Ismu masih berada tipis di atas mistar gawang PSIS Semarang yang dikawal Joko Ribowo.

Frendi Saputra mengejutkan Adhitya Harlan dengan sepakan keras terukur di menit ke-32.

Namun, Adhitya Harlan dengan sigap menghalau bola sehingga tidak ada gol yang tercipta.

Babak pertama laga Barito Putera vs PSIS pun berakhir dengan skor kacamata.

Baca juga: Barito Vs PSIS, Persaingan Liga 1 Cukup Sengit, PSIS Tak Ingin Remehkan Barito

Pada babak kedua, Laskar Mahesa Jenar lebih meningkatkan intensitas serangan.

Gol yang dinantikan PSIS baru bisa tercipta ketika pertandingan babak kedua tinggal menyisakan tujuh menit di waktu normal.

Jonathan Cantillana tampil sebagai pahlawan kemenangan PSIS seusai membobol gawang Barito Putera dengan memanfaatkan assist yang dikirim Komarodin.

Gol Jonathan Cantillana pun menutup laga Barito Puter vs PSIS dengan skor 0-1 untuk kemenangan Laskas Mahesa Jenar.

 

Susunan pemain Barito Putera vs PSIS Semarang:

Barito Putera (4-3-3): 20-Adhitya Harlan; 77-Azamat Baimatov, 5-Dandi Maulana, 4-Miftah Sani, 13-Bayu Pradana, 71-Luthfi Kamal, 28-Buyung Ismu, 11-Rafinha, 9-Aleksandar Rakic, 66-Bagas Kaffa, 82- Beni Oktovianto

Cadangan: 58-Andri Prabowo, 14-Nazar Nurzaidin, 3-Yuswanto, 24-Aditiya Daffa, 6-Alif Jaelani, 8-Cris Rumbiak, 15-Rafi Syarahil, 26-Rizky Pora, 54- Ardiyansah P, 17-Ferdiansyah.

Pelatih: Djadjang Nurdjaman.

PSIS Semarang (4-3-3): 33-Joko Ribowo; 72-Frendi Saputra, 17-Rio Saputro, 14-Riyan Ardiyansyah, 5-Wahyu Prasetyo, 7-Andreas Ado, 32-Brian Ferreira, 46-Fredyan Wahyu, 8-Reza Irfana, 29-Septian David Maulana, 10-Jonathan Cantillina.

Cadangan: 88-Arifin Setyadi, 23-Ahmad Syiha, 26-Aqsha Prawira, 18-Kartika Putra, 4-Wallace Costa, 18-Fandi Eko, 22-Hari Nur Yulianto, 95-Komarudin, 24-M Bahril.

Pelatih: Ian Andrew Gillan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com