Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Masih Panjang bagi Timnas Indonesia untuk Capai Putaran Final Piala Asia 2023

Kompas.com - 12/10/2021, 07:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Kepastian itu didapatkan setelah timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong menumbangkan Taiwan dengan skor telak 3-0 dalam laga leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Tiga gol kemenangan Indonesia dalam laga yang berlangsung di Chang Arena, Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021) malam WIB itu, masing-masing dibukukan oleh Egy Maulana Vikri (26'), Ricky Kambuaya (56'), dan Witan Sulaeman (90').

Melalui kemenangan tersebut, Indonesia mendapatkan tiket lolos ke babak tiga Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan keunggulan agregat 5-1 atas Taiwan.

Sebelumnya, di laga leg pertama, Indonesia berhasil mengalahkan Taiwan dengan skor tipis 2-1.

Baca juga: Timnas Indonesia Sukses Libas Taiwan 3-0, Shin Tae-yong Belum Puas!

Keberhasilan Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 tentu boleh dirayakan dengan suka cita.

Akan tetapi, Indonesia tidak bisa begitu saja berpuas diri. Sebab, timnas Indonesia masih harus melalui jalan panjang nan terjal untuk sampai ke putaran final Piala Asia 2023.

Termasuk Indonesia, ada 24 tim yang akan berlaga di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sebanyak 24 tim tersebut akan dibagi ke dalam enam grup, yang masing-masing grupnya dihuni empat kesebelasan.

Penempatan tim dalam masing-masing grup akan ditentukan melalui drawing atau undian.

Artinya, saat ini, 24 tim akan terlebih dahulu menempati empat pot undian sebelum akhirnya bertanding di grup masing-masing yang telah ditentukan.

Timnas Indonesia berada di pot empat bersama Nepal, Mongolia, Bangladesh, Srilanka, dan Guam/Kamboja.

Tim Garuda pun akan berada satu grup dan bertanding melawan tiga kesebelasan dari pot satu, dua, dan tiga untuk berebut tiket lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Pot satu dihuni oleh Uzbekistan, Bahrain, Yordania, Kyrgyzstan, Palestina, dan India.

Adapun pot dua diisi Tajikistan, Thailand, Filipina, Turkmenistan, Kuwait, dan Myanmar. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com