Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Man United Vs Newcastle: Ronaldo Cetak 2 Gol dan Bikin Rekor, MU Menang Telak

Kompas.com - 11/09/2021, 22:59 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Manchester United mengemas kemenangan saat menjamu Newcastle United pada matchday keempat Liga Inggris 2021-2022. 

Duel Man United vs Newcastle berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (11/9/2021) malam WIB, berakhir dengan skor 4-1. 

Sebanyak dua gol Man United dicetak Cristiano Ronaldo (45+2', 62'), sedangkan sepasang gol lainnya dibukukan Bruno Fernandes (80') dan Jesse Lingard (90+2'). 

Adapun gol semata wayang Newcastle United tercatat atas nama Javier Manquillo pada menit ke-56. 

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Rekor Sempurna Tottenham Dirusak Crystal Palace

Bagi Cristiano Ronaldo, dua gol ke gawang Newcastle mengantarkanya kepada penciptaan rekor. 

Dia menjadi pemain tertua yang mencetak brace atau dua gol dalam pertandingan Liga Inggris sejak Graham Alexander (Burnley) pada 2010.

Berdasarkan catatan Opta, Ronaldo mencetak dua gol pada usia 36 tahun 218 hari. Sementara, Graham Alexander melakukan hal serupa dalam usia 38 tahun 182 hari.

Jalannya pertandingan 

Manchester United mengawali pertandingan dengan apik. Pasukan The Red Devils kerap berada di jantung pertahanan Newcastle United pada lima menit pertama.

Menit keempat Cristiano Ronaldo nyaris membuat Man United unggul lebih dulu usai menerima umpan dari Paul Pogba.

Sayang bagi MU, penguasaan bola Ronaldo tak sempurna sehingga gagal membuka keunggulan.

Peluang lagi untuk Manchester United datang pada menit ke-10. Ronaldo melewati sejumlah pemain Newcastle sebelum melepaskan tendangan kaki kiri.

Akan tetapi, dia gagal mengonversi peluang tersebut menjadi gol sebab bola hanya menyentuh jaring sebelah kanan gawang Newcastle.

Menit ke-17, Paul Pogba melepaskan tendangan langsung ke arah gawang. Namun, bola dengan mudah ditangkap kiper Newcastle, Freddie Woodman.

Manchester United hampir saja mencetak gol pada menit ke-19 melalui sepak pojok yang dieksekusi Luke Shaw. Akan tetapi, tandukan Raphael Varane melebar ke sisi kiri gawang Newcastle.

Baca juga: Fernandes dan Ronaldo Tak Perlu Berebut Penalti, Solskjaer yang Menentukan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com