Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSM Vs Arema - Milomir Ingin Pemain Resapi Semangat Juang Ewako

Kompas.com - 05/09/2021, 11:00 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih PSM Makassar Milomir Seslija angkat bicara menyongsong pertandingan melawan Arema FC dalam laga Liga 1 2021.

Dia mengatakan, sejauh ini PSM Makassar sudah siap tempur dengan persiapan yang berjalan normal.

Akan tetapi, pada pertandingan nanti, dia tidak ingin pemainnya sekadar bermain.

Dia ingin sebuah penampilan yang totalitas dengan mengerahkan seluruh tenaga dan pikiran untuk harga diri, sesuai jargon Ewako yang menjadi filosofi Juku Eja.

Baca juga: Jadwal Liga 1 2021: PSM Lawan Arema, PSS Tantang Persija

"Saya sudah bicara kepada pemain saat masa persiapan bahwa bisa memaafkan mereka dengan kesalahan-kesalahan yang mungkin saja mereka lakukan," kata pelatih yang biasa disapa Milo itu.

"Namun, jika tidak bermain dengan hati dan tidak bermain dengan semangat juang Ewako, ini yang saya tidak bisa menerima. Saya tekankan pemain bermain dengan sepenuh hati di pertandingan," katanya.

PSM Makassar sendiri sedang dalam kondisi yang kurang ideal. Sebab, setelah kehilangan banyak pemain di awal musim, masa persiapan juga yang mepet juga menjadi kendala tersendiri.

Playmaker PSM Wiljan Pluim pun mengakui kesulitan. Vakumnya kompetisi selama satu setengah tahun membuat semuanya tampak berbeda.

Namun, dia memastikan tim sudah siap memberikan segalanya pada pertandingan besok.

Baca juga: Kekalahan Menyesakkan Barito Putera dari Persib Bandung...

"Bagi saya, sulit menjelaskan bagaimana untuk mendapatkan semuanya karena kita lihat dan kita tahu bersama 1,5 tahun tidak bermain bola (vakum total), jadi tim-tim pun akan berbeda,” ujar pemain asal Belanda itu.

"Namun, satu hal yang saya tahu bahwa kami siap, kami memiliki tim yang kuat, kami akan memberikan segalanya," ucapnya.

Pertandingan PSM Makassar melawan Arema FC akan diselenggarakan di Stadion Pakansari, Bogor, pada Minggu (5/9/2021) malam. Ini menjadi pertandingan perdana bagi kedua tim di Liga 1 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com