KOMPAS.com - Lionel Messi dikabarkan menolak tawaran nomor punggung 10 yang diberikan Neymar jika dirinya bergabung dengan Paris Saint-Germain.
Kapten timnas Argentina itu sekarang dilaporkan begitu dekat untuk berlabuh ke raksasa Liga Perancis, PSG.
Lionel Messi memang sudah dipastikan tak akan melanjutkan kariernya bersama Barcelona, Jumat (6/8/2021).
Kontrak La Pulga di Camp Nou sendiri sebetulnya sudah habis pada 30 Juni lalu.
Negosiasi perpanjangan kontrak mandek akibat regulasi dari Liga Spanyol. Kendati keduanya ingin melanjutkan kerja sama, Barca dan Messi memutuskan berpisah.
Baca juga: Kian Dekat ke PSG, Messi Akan Terima Gaji Lebih Tinggi dari Neymar
Hal tersebut tak terlepas dari kondisi finansial Blaugrana yang gawat darurat.
Alhasil, Barcelona terhambat regulasi batasan gaji dari LaLiga dan tak bisa melanjutkan kerja sama dengan La Lulga.
Setelah kabar Messi berpisah dengan Barca mencuat, PSG dikabarkan banyak pihak menjadi satu-satunya klub yang bersedia menjadi tim baru Messi.
Hal ini pun telah dibenarkan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano.
Tak hanya itu, The Athletic melaporkan bahwa Messi secara pribadi sudah sempat menelepon Mauricio Pochettino, pelatih PSG.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.