Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kunci Sukses Italia di Euro 2020, Rotasi Mancini hingga Pesta Piza

Kompas.com - 25/06/2021, 16:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Timnas Italia perkasa selama fase grup Euro 2020 dengan menyapu bersih tiga pertandingan. Gli Azzurri, julukan timnas Italia, menang atas Turki (3-0), Swiss (3-0), dan Wales (1-0).

Catatan 100 persen kemenangan itu membuat Italia meraih nilai sempurna sembilan poin dan lolos ke babak 16 besar Euro 2020 sebagai juara Grup A.

Timnas Italia lalu dijadwalkan bakal berhadapan dengan Austria di babak 16 besar Euro 2020 akhir pekan ini.

Duel Italia vs Austria akan berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/6/2021) pukul 02.00 dini hari WIB.

Baca juga: Euro 2020 dan Kisah Kesucian Gawang Italia

Timnas Italia datang ke London dengan catatan tak terkalahkan dalam 30 pertandingan terakhir dengan rincian 25 menang dan lima kali imbang.

Fakta menarik lainnya adalah Italia asuhan pelatih Roberto Mancini juga mengukir 11 kemenangan beruntun dengan catatan tidak kebobolan.

Reporter tim Italia untuk UEFA, Paolo Menicucci, pun mengungkapkan lima kunci kesuksesan Gli Azzuri.

1. Rotasi Roberto Mancini

Roberto Mancini pernah tak bermain semenit pun saat Piala Dunia 1990 di Italia. Dia pun tak mau anak didiknya saat ini merasakan hal serupa.

Dari tiga pertandingan fase grup, Mancini melakukan rotasi besar-besaran dengan tujuan agar semua pemainnya bisa mendapat kesempatan bermain.

Roberto Mancini total sudah menurunkan 25 dari 26 pemainnya. Hanya satu pilar yang belum merumput, yakni kiper Alex Meret.

Pemain timnas Italia, Federico Bernardeschi, menilai hal tersebut penting untuk membangun kekompakan tim.

"Ada banyak kompetisi di dalam tim karena kami adalah 26 pemain bagus. Namun, itu tidak merugikan timnas dan tujuan kami. Menurut saya, ini adalah dasar untuk mencapi hal yang sangat bagus," kata Bernardeschi.

Baca juga: INFOGRAFIS: Bagan dan Jadwal Pertandingan 16 Besar hingga Final Euro 2020

2. Ritual Gli Azzurri

Timnas Italia memiliki kebiasaan yang dianggap bisa membawa keberuntungan sebelum masuk ke lapangan.

Kebiasaan yang dimaksud adalah mencium kepala plontos asisten Roberto Mancini, Attilio Lombardo.

Hal tersebut biasa dilakukan oleh para pemain Italia khususnya, Leonardo Bonucci, sebelum turun bermain.

Ritual ini sebelumnya juga pernah dilakukan timnas Perancis pada masa lalu. Bek tengah Les Bleus kala itu, Laurent Blanc, suka mencium kepala botak kiper Fabien Barthez.

3. Maskot Pemenang Oscar

Timnas Italia memiliki maskot keberuntungan ciptaan mendiang seniman Carlo Rambaldi yang merupakan peraih Piala Oscar.

Carlo Rambaldi meraih tiga Piala Oscar untuk karya spesial efeknya dalam film King Kong (1977), Alien (1979), dan E.T (1982).

Sebelum meninggal dunia pada 2012, Rambaldi sempat membuatkan timnas Italia maskot berupa sosok anjing gembala dan ditunjukkan kepada Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) pada tahun 2007. 

Maskot tersebut yang menjadi saksi perjalanan timnas Italia dan diharapkan bisa membawa keberuntungan bagi Gli Azzurri di Euro 2020.

Baca juga: 5 Pemain Top yang Gagal Membawa Timnya Melangkah Jauh di Euro 2020

4. Musik Peraih Oscar

Setelah maskot anjing gembala yang dibuat Carlo Rambaldi, Italia juga punya lagu keberuntungan yang diciptakan musisi Giorgio Moroder.

Seperti Carlo Rambaldi, Giorgio Moroder juga merupakan pemenang Piala Oscar tiga kali pada 1978, 1983, dan 1986.

Giorgio Moroder menciptakan lagu berjudul "Un'estate Italiana" yang merupakan lagu Piala Dunia 1990 di Italia.

Itu merupakan lagu yang belakangan ini sering dinyanyikan para penggemar dan pemain timnas Italia untuk merayakan kemenangan

5. Piza

Keberhasilan Italia lolos ke babak 16 besar Euro 2020 tak hanya dirayakan dengan lagu Un'estate Italiana, tetapi juga dengan makan piza.

Setelah kemenangan atas Wales di laga terakhir grup, Minggu (20/6/2021), timnas Italia kedatangan Ciro Oliva.

Ciro Oliva merupkan teman baik striker Gli Azzurri, Lorenzo Insigne, sekaligus pembuat piza terkenal dari Kota Naples atau Napoli.

Oliva kemudian membuatkan piza untuk para anggota timnas Italia untuk merayakan kemenangan mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com