Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi! Nurhidayat Jadi Rekrutan Pertama Klub Atta Halilintar

Kompas.com - 10/06/2021, 13:51 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nurhidayat Haji Haris resmi menjadi rekrutan pertama klub Atta Halilintar, Ahha PS Pati FC.

Kabar tersebut diumumkan langsung Ahha PS Pati FC lewat Instagram resmi klub, Kamis (10/6/2021) siang WIB.

Pengumuman transfer Nurhidayat diunggah dengan video kompilasi sang pemain, termasuk saat dia membela timnas U19 Indonesia antara lain kontra Brasil dan Skotlandia di turnamen Toulon, Perancis, pada 2017.

"Our LORD IS COMING! WELCOME NURHIDAYAT," tulis Ahha PS Pati FC soal transfer bek 22 berusia tahun itu.

Baca juga: Atta Halilintar Bentuk Klub Bernama Ahha PS Pati FC

Kepastian ini praktis membuat Nurhidayat berpisah dengan PSM Makassar.

Sementara itu, Atta Halilintar diketahui mengakuisisi PSG Pati bersama penguasah top Tanah Air, Putra Siregar.

"Waktu saya kirim foto (PSG Pati) ini bro (Putra Siregar) yang menurut saya salah satu tim yang keren yaitu PSG Pati," kata Atta Halilintar seperti dilansir oleh BolaSport.com dari YouTube-nya pada 3 Juni 2021.

Klub tersebut berbasis di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Saya ingin mencoba sepak bola yang lebih modern dan kami ketemu orang yang tepat Pak Safin (dari PSG Pati)," ucap Atta Halilintar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AHHA PS PATI FC (@ahhaps.fc)

"Jadi, Pak Safin benar-benar mempunyai semangat yang sama, itu kenapa kami mengakuisisi PSG Pati."

"Bukan nantinya kami tanpa Pak Safin ke depan. Pak Safin nanti tetap ikut sama kami (di PSG Pati)."

"Kami suka visi dan misinya dia (Pak Safin) yaitu membangun sepak bola dari anak muda. Jadi, memang basic pemain kami sekarang rata-rata umur 21 tahun, benar-benar the young gun."

Kehadiran Nurhidayat pun merupakan bukti komitmen Pati ke darah muda.

Sang bek tengah sejatinya ada di daftar pemain Timnas Indonesia yang berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pekan ini.

Namun, ia dicoret atas alasan indisipliner.

Atas kejadian tersebut, dirinya pun telah meminta maaf kepada semua pihak terkait.

"Saya Nurhidayat Haji Haris, dengan segala kerendahan hati saya, meminta maaf kepada seluruh Masyarakat Indonesia, terutama kepada Keluarga saya, PSSI dan coach Shin Tae-yong serta seluruh kawan-kawan saya di Timnas Indonesia, atas kesalahan yang saya lakukan," tulis Nurhidayat di akun Instagram pribadinya.

"Saya sangat menghargai seluruh keputusan yang telah coach Shin Tae-yong dan jajaran tim pelatih berikan. Saya akan menjadikan hal ini sebagai proses pembelajaran dan evaluasi untuk saya ke depannya," lanjut pernyataan eks pemain Bhayangkara FC itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com