Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Liga Champions: Bumbu Rahasia Pep Guardiola untuk Hadapi Chelsea

Kompas.com - 17/05/2021, 17:40 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Man City, Pep Guardiola, disebut memiliki satu “bumbu rahasia”, yang bisa dipakai di final Liga Champions melawan Chelsea.

Duel final Liga Champions 2020-2021 antara Man City vs Chelsea bakal mentas di Estadio Do Dragao, Portugal, Sabtu 29 Mei mendatang.

Peracik taktik Manchester City, Pep Guardiola, bakal membawa bumbu rahasia yang bisa digunakan untuk menambah kesedapan permainan tim asuhannya.

Menurut Manchester Evening News, siapa saja yang akan turun sebagai starter di partai final Liga Champions melawan Chelsea sudah ada di kepala Pep Guardiola.

Sang pelatih asal Santpedor diyakini tidak akan banyak merombak racikan inti yang mengantar Man City menapak ke laga puncak.

Ederson di pos penjaga gawang akan dilindungi kuartet bek yang terdiri dari Kyle Walker, John Stones, Ruben Dias, dan Oleksandr Zinchenko atau Joao Cancelo.

Baca juga: Final Liga Champions: UEFA Tugaskan Wasit Mimpi Buruk Guardiola

Pos jangkar diperankan oleh Fernandinho atau Rodri, diapit oleh Ilkay Guendogan dan Bernardo Silva.

Terakhir, trisula penyerang ditempati oleh Phil Foden, Kevin de Bruyne yang berperan sebagai false nine, dan Riyad Mahrez.

Menilik performa dalam beberapa laga terkini, figur semodel Raheem Sterling dan Gabriel Jesus kemungkinan bakal mengawali partai final Liga Champions kontra Chelsea di bangku cadangan.

Kendati sudah punya bayangan susunan starter, Guardiola diyakini terus membuka peluang untuk menambahkan "bumbu rahasia" ke dalam racikan strateginya.

Bumbu rahasia yang dimaksud adalah Ferran Torres. Guardiola tak bisa begitu saja menutup mata terhadap performa apik sang striker asal Spanyol belakangan ini.

Ferran Torres mengemas tujuh gol dalam delapan laga terakhir yang dijalaninya.

Catatan tersebut turut menghitung torehan hattrick yang disarangkannya ke gawang Newcastle, pada pekan ke-36 Liga Inggris 2020-2021 silam, di mana Man City menang 4-3.

Tak cuma itu, Ferran Torres saat ini juga berstatus sebagai pemain The Citizens, julukan Man City, dengan rasio menit per gol terbaik di ajang Liga Inggris dan Liga Champions.

Penyerang Man City Ferran Torres merayakan gol ke gawang Newcastle United pada laga lanjutan pekan ke-36 Premier League di Stadion St James' Park, Sabtu (15/5/2021) dini hari WIB.AFP/STU FORSTER Penyerang Man City Ferran Torres merayakan gol ke gawang Newcastle United pada laga lanjutan pekan ke-36 Premier League di Stadion St James' Park, Sabtu (15/5/2021) dini hari WIB.

Striker berusia 21 tahun tersebut rata-rata mencetak 1 gol saban melahap 149 menit tampil bersama The Citizens.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com