Hasil Bundesliga, Lewandowski Panen Rekor Lagi dari Weserstadion

Kompas.com - 13/03/2021, 23:50 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Bundesliga

KOMPAS.com - Bayern Muenchen sukses meraih kemenangan 3-1 atas Werder Bremen dalam lanjutan kompetisi teratas Liga Jerman, Bundesliga, pada Sabtu (13/3/2021) malam WIB.

Laga yang mengambil tempat di Weserstadion tersebut, seakan menjadi wahana bermain bagi gelandang serang Bayern Muenchen, Thomas Mueller.

Walau tidak mencetak gol dalam pertandingan tersebut, Mueller sukses menjadi metronom alur serangan Bayern Muenchen sepanjang laga.

Adapun, Thomas Mueller menjadi penyedia assist bagi dua gol pertama Bayern di pertandingan tersebut yang diciptakan Leon Goretzka dan Serge Gnabry pada babak pertama.

Pada menit ke-24 pertandingan, Mueller menyambut sepak pojok dari Joshua Kimmich sembari mengarahkan bola menuju kerumunan pemain yang mampu diteruskan Goretzka ke gawang Bremen.

Sementara itu, pada gol kedua, bola operan Mueller berhasil membelah pertahanan Bremen, hingga mampu dimanfaatkan secara optimal oleh Serge Gnabry.

Baca juga: Messi dan Ronaldo Bisa Gugur, Ini 4 Calon Kuat Peraih Ballon d’Or

Berkat tambahan dua operan matang yang sukses dikonversi menjadi gol tersebut, Thomas Mueller, kini mengoleksi 13 assist dalam 23 penampilan di ajang Bundesliga musim ini.

Catatan tersebut merupakan yang terbanyak di antara pemain Bayern Muenchen sepanjang bergulirnya Bundesliga 2020-2021.

Muenchen berhasil memperbesar keunggulan di babak kedua melalui aksi penyerang Robert Lewandowski pada menit ke-67.

Robert Lewandowski menggetarkan jala gawang Bremen yang dikawal Jiri Pavlenka, seusai memanfaatkan bola liar hasil upaya Goretzka di wilayah pertahanan lawan.

Gol tersebut merupakan yang ke-32 bagi Lewandowski sepanjang penampilan dalam 25 pertandingan Bundesliga musim ini.

Hal itu membuatnya mengukir rekor baru, sebagai pemain paling produktif dalam periode 25 pertandingan Bundesliga dalam semusim, mengalahkan catatan legenda Bayern, Gerd Mueller, dengan torehan 29 gol.

Penyerang asal Polandia itu juga sejatinya tengah mengejar rekor Mueller lain, yakni mencetak 40 gol dalam satu musim Bundesliga, yang terjadi pada edisi 1971-1972.

Werder Bremen sempat mencetak gol hiburan pada menit ke-86 melalui pemain pengganti Niclas Fuellkrug, setelah mengoptimalkan bola mentah dari peluang Milot Rashica.

Tambahan tiga angka dari laga ini membuat Bayern mengoleksi 58 poin dari 24 pertandingan, serta menempati posisi puncak klasemen Bundesliga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com