Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Konfirmasi Tinggalkan Muenchen, Alaba Kirim Kode ke Real Madrid

Kompas.com - 16/02/2021, 23:02 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - David Alaba secara resmi mengonfirmasi dirinya akan meninggalkan Bayern Muenchen pada akhir musim ini atau ketika kontraknya habis.

Hal itu disampaikan David Alaba dalam konfrensi pers pada Selasa (16/2/2021) malam WIB.

Dalam konfrensi pers tersebut, Alaba secara tidak langsung memanaskan rumor yang menyebut dirinya akan bergabung ke Real Madrid pada musim depan.

Keputusan Alaba meninggalkan Bayern Muenchen pada akhir musim ini sebenarnya sudah tercium sejak Oktober 2020.

Hal itu tidak lepas dari banyak pernyataan CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge.

Menurut Rummenigge, Bayern Muenchen sudah berulang kali menawarkan perpanjangan kontrak kepada Alaba.

Baca juga: Bursa Transfer - Liverpool Masuk dalam Perburuan David Alaba

Namun, pemain asal Austria berusia 28 tahun itu selalu menolak karena ingin mencari pengalaman baru di luar Jerman.

Pernyataan Rummenigge itu dibenarkan Alaba.

Meski mengaku sangat berat, Alaba mengaku harus meninggalkan Bayern Muenchen untuk mengembangkan kariernya.

"Ini bukan keputusan yang mudah. Saya telah bermain untuk Bayern Muenchen selama 13 tahun. Saya sangat beterima kasih atas kesempatan itu," kata Alaba dikutip dari situs Goal.

"Saya membutuhkan waktu yang lama untuk mengambil keputusan ini."

"Saya ingin mencari pengalaman dan tantangan baru. Uang bukan menjadi faktor dalam keputusan saya," tutur Alaba.

"Saya belum membuat keputusan terkait tim mana yang akan saya tuju setelah ini."

"Saya sekarang ingin berkonsentrasi menyelesaikan tugas saya di sini," ujar Alaba menambahkan.

Baca juga: Kesepakatan Tercapai, David Alaba Segera Jadi Pemain Real Madrid!

Meski tidak menjelaskan secara detil, Alaba secara tidak langsung menyebut akan melanjutkan kariernya di Spanyol.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com