Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Vs Juventus, Vidal Diharapkan Tak Gentar Hadapi Mantan Tim

Kompas.com - 17/01/2021, 16:40 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, merespons pertanyaan media jelang pertandingan lanjutan kompetisi teratas Liga Italia, Serie A 2020-2021, menghadapi Juventus pada Minggu (17/1/2021) atau Senin dini hari pukul 02.45 WIB.

Salah satu fokus pertanyaan menyinggung salah satu anggota skuad Inter Milan saat ini, Arturo Vidal, yang pernah menjadi bagian dari tim lawan di masa lalu.

Antonio Conte sepenuhnya merasa percaya bahwa Vidal dapat tampil optimal, terlepas adanya keinginan untuk membuktikan kemampuan di depan eks klubnya.

"Vidal memiliki pengalaman memadai untuk dapat bermain secara baik dalam pertandingan nanti, terlebih melawan tim besar yang sebelumnya ia perkuat," ujar Conte seperti dilansir dari laman resmi Inter.

Baca juga: Inter Milan Vs Juventus, Resep Pirlo untuk Hentikan Laju Bek Tajam Nerazzurri

"Penting bagi para pemain untuk menyalurkan tekanan jelang laga ini menjadi semangat positif dan saya berharap mereka tidak merasakan beban apa pun," katanya menambahkan.

Laga ini menjadi kesempatan pertama bagi Vidal untuk menghadapi Juventus sebagai lawan di ajang Serie A, sepanjang kariernya.

Sebelumnya, ia baru pernah berhadapan dengan kubu Bianconeri di pentas Liga Champions saat masih membela Bayern Muenchen pada 2015-2016 lalu.

Dalam dua laga di babak 16 besar Liga Champions saat itu, Vidal bersama Muenchen lolos menuju fase berikutnya dengan skor agregat 6-4 setelah melalui babak perpanjangan waktu di leg kedua.

Pemain asal Chile itu sebaliknya pernah menghadapi Inter dalam tujuh pertandingan di pentas Serie A bersama Juventus, dengan rekor yang cukup meyakinkan.

Vidal hanya sekali mengalami kekalahan dari Inter saat masih membela Juventus, yakni pada musim 2012-2013 dengan skor 1-3.

Empat dari tujuh laga di mana Vidal tampil, Juventus berhasil meraih kemenangan dan kali terakhir tercatat pada musim 2013-2014.

Baca juga: Jelang Inter Milan Vs Juventus, Conte Ungkap Kelemahan Lukaku dkk

Vidal berhasil mencetak satu gol dalam laga yang berakhir dengan kedudukan 3-1 di Juventus Stadium tersebut.

Conte menaruh kepercayaan cukup besar pada kemampuan Vidal untuk menjadi salah satu motor lini tengah Inter musim ini.

Pemain 33 tahun itu sudah tampil sebanyak 15 kali di ajang Serie A 2020-2021 dengan 10 kali di antaranya terjadi sejak menit awal laga.

Vidal bergabung dengan Inter Milan dari Barcelona dengan status bebas transfer pada bursa transfer musim panas lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com