Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Aston Villa - The Blues Perlu Waspada, Lawan Punya Catatan Memukau

Kompas.com - 28/12/2020, 20:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chelsea dijadwalkan bersua Aston Villa pada lanjutan pekan ke-16 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2020-2021.

Duel Chelsea vs Aston Villa itu bakal berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Selasa (29/12/2020) dini hari WIB.

Chelsea selaku tim tuan rumah perlu mewaspadai catatan memukau yang dimiliki Aston Villa.

The Villans, julukan Aston Villa, belum kebobolan satu gol pun dalam empat laga terakhir di pentas Liga Inggris.

Baca juga: Jadwal Pekan Ke-16 Liga Inggris, Arsenal dan Man United Rawan Tersandung

Catatan tersebut memperpanjang torehan clean sheet atau nirbobol yang dimiliki Aston Villa pada musim 2020-2021.

Terhitung sejak awal musim 2020-2021, Aston Villa telah mencatatkan delapan clean sheet.

Melansir laman resmi Chelsea, Aston Villa menjadi tim dengan jumlah clean sheet terbanyak pada Liga Inggris musim ini.

Bagi Aston Villa yang pada musim lalu finis di peringkat ke-17, catatan ini tentu merupakan sebuah pencapaian impresif.

Baca juga: Chelsea Vs Aston Villa, Duel 2 Tim Berhiaskan Ambisi

Pelatih Aston Villa, Dean Smith, pun tampak puas dengan pencapaian tersebut.

"Saya pikir mereka (pemain Aston Villa) sangat bangga akan hal itu," kata Dean Smith, dikutip dari laman resmi Aston Villa.

"Inilah yang saya inginkan dari para pemain, dan itu bagus," ujar pelatih asal Inggris tersebut.

Sementara itu, bagi Chelsea, catatan ini bisa menjadi ancaman.

Mereka perlu mencari cara untuk menembus pertahanan Aston Villa jika ingin mengamankan tiga poin.

Baca juga: Chelsea Vs Aston Villa - Starter Dirombak, Timo Werner Bisa Terdepak

Bagi Chelsea, tambahan tiga poin akan membawa mereka naik ke lima besar klasemen Liga Inggris.

Chelsea saat ini masih tertahan di peringkat kedelapan dengan koleksi 25 poin dari 15 laga.

Skuad asihan Frank Lampard itu tertinggal satu angka dari Tottenham Hotspur yang berada di peringkat kelima.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com