Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dembele Cedera, Ronald Koeman Rombak Skuad Barcelona untuk Lawan Juventus

Kompas.com - 07/12/2020, 22:00 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, harus bekerja keras mempersiapkan timnya menjelang laga pamungkas fase grup Liga Champions menghadapi Juventus.

Kondisi skuad Blaugrana disebut sedang goyah pascakekalahan 1-2 dari Cadiz di Liga Spanyol, Sabtu (5/12/2020) lalu.

Belum lagi, Koeman harus menghadapi masalah cedera hamstring yang menimpa penyerang muda andalan Barcelona, Ousmane Dembele.

Cedera Ousmane Dembele diketahui setelah sang pemain menjalani tes pascalaga melawan Cadiz.

"Hal ini mengecewakan untuknya, mengingat riwayat (cedera) sang pemain di masa lalu," kata Koeman seperti dilansir Kompas.com dari Mundo Deportivo, Senin (7/12/2020)

"Kami semua tahu ia ingin segera pulih dari kondisi ini," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Barcelona Vs Juventus - Cedera Hamstring, Ousmane Dembele Absen

Sebagai penggantinya, Ronald Koeman diperkirakan akan memberi kesempatan bermain kepada pemain muda lainnya, yakni Pedri.

Penyerang 18 tahun itu sudah mencetak satu gol dalam ajang Liga Champions musim ini.

"Tidak ada masalah menempatkannya di posisi berbeda karena ia adalah seorang pemain yang pintar dan sanggup tampil baik saat dibutuhkan," ujar Koeman mengomentari performa Pedri.

Koeman juga berpeluang merombak sektor pertahanan timnya yang disebut tampil mengecewakan dalam laga terakhir di Liga Spanyol.

Salah satu perubahan yang mungkin dilakukan Koeman adalah kembali memainkan Ronald Araujo di pos bek tengah.

Ronald Araujo akan menggantikan Oscar Mingueza sebagai duet Clement Lenglet.

Samuel Umtiti juga masuk dalam perkiraan susunan pemain dalam laga lawan Juventus.

Dia dikabarkan pulih dari cedera lutut dan terlihat ikut menjalani sesi latihan Barcelona beberapa hari terakhir.

Baca juga: Jadwal Liga Champions - Barcelona Vs Juventus, Duel Messi Vs Ronaldo

"Kami masih memiliki satu sesi latihan terakhir sebelum laga dan menyerahkan daftar nama tim," kata Koeman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Badminton
One Pride MMA Awards Bakal Digelar 9 Mei

One Pride MMA Awards Bakal Digelar 9 Mei

Sports
Hasil Uber Cup 2024: Lanny/Fadia Takluk, Indonesia Vs Jepang 1-1

Hasil Uber Cup 2024: Lanny/Fadia Takluk, Indonesia Vs Jepang 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com