Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lyon Ingin Barcelona Tukar Memphis Depay dengan Antoine Griezmann

Kompas.com - 28/10/2020, 17:40 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Olympique Lyon meminta Barcelona untuk menyertakan Antoine Griezmann jika berniat mendatangkan Memphis Depay di bursa transfer.

Memphis Depay masih santer dikabarkan bakal mendarat ke Camp Nou seiring perombakan besar-besaran Barcelona.

Kedatangan Ronald Koeman sebagai pelatih anyar menjadi faktor kunci terbukanya peluang Memphis Depay bergabung ke Barcelona.

Memphis Depay bakal diplot Barcelona untuk mengisi posisi striker yang ditinggalkan Luis Suarez setelah bergabung ke Atletico Madrid.

Barcelona sebenarnya sudah mengajukan penawaran terhadap Lyon untuk mendatangkan Memphis Depay pada bursa transfer musim panas lalu.

Baca juga: Antoine Griezmann Dinilai bak Pemain Amatir sejak Berseragam Barcelona

Namun, usaha Barcelona terhalang dengan sikap Olympique Lyon yang masih ingin mempertahankan Depay.

Namun, Barcelona masih berupaya merekrut Depay pada bursa transfer musim dingin 2021, Januari nanti.

Seiring penantian akan terwujudnya rencana itu, kabar cukup mengejutkan datang dari klub yang saat ini dibela Depay, Lyon.

Dilansir BolaSport dari El Chiringuito, transfer Depay ke Camp Nou bakal terwujud jika Barca mau menyerahkan Antoine Griezmann sebagai pengganti.

Permintaan barter ini tak lepas dari kebutuhan klub setelah perginya pemain timnas Belanda nanti.

Lyon coba memanfaatkan syarat tersebut mengingat posisi striker dinilai penting bagi klub asal Perancis tersebut.

Baca juga: Ronald Koeman Ingin Memphis Depay di Bursa Transfer Musim Dingin

Selain itu, Lyon seolah juga mengetahui bahwa Griezmann saat ini sedang terlibat masalah dengan pelatih anyar Barca, Koeman.

Situasi tersebut akan coba dimanfaatkan Lyon, meskipun kemungkinan besar permintaan itu ditolak Barca.

Hanya, Barcelona diklaim bakal berpikir dua kali untuk menerima tawaran barter antara Depay dengan Griezmann, mengingat kontrak pemain timnas Belanda itu akan segera habis.

Berbeda dengan situasi yang dihadapi Memphis Depay, Griezmann masih memiliki kontrak panjang bersama Barcelona.

Kontrak yang masih dimiliki Griezmann membuat Barcelona kemungkinan masih memilih pemain timnas Perancis itu. (Eko Isdiyanto)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com