KOMPAS.com - Riqui Puig dan Ronald Araujo resmi " naik kelas" ke tim utama Barcelona pada musim 2020-2021.
Riqui Puig dan Ronal Araujo promosi ke tim utama Barcelona arahan pelatih Ronald Koeman setelah Jean-Clair Todibo dan Rafinha Alcantara hengkang dari Camp Nou.
Todibo hengkang ke Benfica dengan status pinjaman. Sementara Rafinha merantau ke Paris, bergabung dengan Paris Saint-Germain dengan status permanen.
?? El Barça ha inscrit Riqui Puig i Ronald Araújo a LaLiga com a jugadors del primer equip. #frac1 pic.twitter.com/H18h8MjyCL
— El Barça juga a RAC1 (@FCBRAC1) October 5, 2020
Puig dan Araujo sebelumnya membela tim Barcelona B ata tim kedua.
Baca juga: Debut di Barcelona, Sergino Dest Akui Tak Tahu Apa yang Dikatakan Messi
Khusus Puig, sebelumnya ia dikabarkan tidak akan masuk dalam rencana Ronald Koeman. Akan tetapi setelah itu sang pelatih membantah hal tersebut.
Sang pelatih mengatakan bahwa Puig direkomendasikan untuk hengkang sebagai pemain pinjaman karena pemain muda seperti dirinya harus bermain lebih banyak.
Kendati demikian, Puig pun akhirnya berhasil masuk tim utama Barcelona arahan Ronald Koeman.
Puig melakukan debutnya di tim utama di kompetisi Copa del Rey pada 12 Mei 2018.
Baca juga: Deadline Day Barcelona Sepi, Garcia dan Depay Batal Datang
Saat itu, Puig bermain selama 35 menit di tim utama melawan Cultural Leonesa dalam kemenangan Barcelona dengan 4-1 di leg kedua.
Sejauh ini, Puig telah tampil 15 laga di tim utama.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan