Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/10/2020, 08:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penjaga gawang Persib Bandung, I Made Wirawan, belum berpikir untuk pensiun meski saat ini usianya sudah menginjak 38 tahun.

I Made Wirawan merasa kondisi fisiknya masih bugar meski sudah tidak lagi muda.

Selain itu, Made pun merasa sanggup untuk terus bermain dalam level tertinggi, setidaknya hingga beberapa tahun lagi.

Sampai dengan saat ini, Made masih bisa membuktikan kualitasnya sebagai penjaga gawang jempolan.

Baca juga: Cara Robert Alberts Merawat Motivasi Pemain Persib

 

Performa Made pada Liga 1 2019 bisa dijadikan sebagai indikator. Pada musim tersebut, ia tampil dalam 30 pertandingan dengan mencatatkan 12 cleansheet.

Statistik itu menempatkan Made sebagai penjaga gawang dengan jumlah clean sheet terbanyak, bersama Dede Sulaiman (Persipura Jayapura) dan Wawan Hendrawan (Bali United).

Dari 30 laga tersebut, rasio kebobolan Made pun jauh lebih kecil dibandingkan dengan Dede dan Wawan.

Total kebobolan Made hanya 27 gol, sementara Wawan 28 gol (30 pertandingan), dan Dede 30 gol (29 pertandingan).

"Sampai saat ini saya belum berpikir ada rencana untuk pensiun. Selama badan saya masih sanggup untuk berada di level teratas saya masih akan terus bermain," kata Made kepada wartawan.

"Saya masih ingin main sampai 40 (tahun), setelah itu saya lihat dulu kalau emang kondisi badan saya bagus disitu saya tetap. Dan mudah2an masih bisa main lagi, buat beberapa tahun lagi."

Dalam dunia sepak bola, seorang penjaga gawang umumnya memiliki masa bakti yang lebih lama ketimbang pemain dari posisi lain.

Bahkan, mereka bahkan masih sanggup bermain dalam level tertinggi dalam usia 40 tahun.

Ada adagium dalam sepak bola yang menyebutkan bahwa semakin tua usia seorang kiper, penampilannya pun akan semakin matang di bawah mistar gawang.

Gianluigi Buffon adalah contohnya. Buffon sudah berusia 42 tahun, namun dia masih kerap diandalkan untuk mengawal gawang Juventus.

Made pun tak menampik bahwa Buffon adalah sosok yang menginspirasinya.

Diakui Made, Buffon adalah pemain idolanya, sehingga dia ingin mengikuti jejak Buffon yang masih sanggup bermain dalam level tertinggi walau usianya sudah lebih dari 40 tahun.

"Pastinya Buffon salah satu idola saya dari dulu, dari waktu saya lihat dia main di Parma terus pindah ke Juventus. Saya sering mengamati cara dan gaya dia main," ujar Made.

"Dia datang sebagai pemain muda, ya bisa dibilang umur 17 tahun main di Serie A, dan sampai sekarang dia masih berada di level tertinggi. Kalau bisa mengikuti jejak seperti itu, sangat luar biasa buat saya dan dia panutan buat saya," ucap dia.

Meski begitu, Made menyadari, usianya akan terus bertambah dan masa baktinya sebagai pesepak bola tak lama lagi usai.

Meski begitu, ada target yang ingin dicapai Made sebelum gantung sepatu.

Baca juga: Kapten Persib Ambil Hikmah dari Penundaan Liga 1 2020

Mantan pemain Persiba Balikpapan itu ingin juara lagi bersama Persib, dan ingin pensiun di klub berjulukan Maung Bandung itu.

"Target pastinya ingin juara lagi bisa juara lagi di Persib pengen banget ngulang lagi momen-momen terindah kita yang 2014," tutur Made.

"Mudah-mudahan kita bisa meraihnya lagi dan masalah pensiun saya bilang belum memikirkan tapi kalau seandainya saya bisa pensiun di Persib itu adalah hal yang sangat luar biasa buat saya," tegas dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Jadwal dan Susunan Pemain Bulu Tangkis Putra Indonesia Vs Korsel, Turunkan Skuad Terbaik

Jadwal dan Susunan Pemain Bulu Tangkis Putra Indonesia Vs Korsel, Turunkan Skuad Terbaik

Badminton
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Tim Putri Indonesia Kalah 0-3 dari China

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Tim Putri Indonesia Kalah 0-3 dari China

Badminton
David da Silva Ungkap Karakter Persib yang Bisa Keluar dari Fase Sulit

David da Silva Ungkap Karakter Persib yang Bisa Keluar dari Fase Sulit

Liga Indonesia
Barito Putera Vs RANS Nusantara, Pertaruhan Posisi Empat Besar

Barito Putera Vs RANS Nusantara, Pertaruhan Posisi Empat Besar

Liga Indonesia
Hasil FP1 MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin Tercepat meski Sempat Jatuh

Hasil FP1 MotoGP Jepang 2023: Jorge Martin Tercepat meski Sempat Jatuh

Motogp
Jadwal MotoGP Jepang 2023: Sesi Practice Digelar Siang Ini

Jadwal MotoGP Jepang 2023: Sesi Practice Digelar Siang Ini

Motogp
Filosofi Fernando Valente untuk Bangkitkan Arema FC

Filosofi Fernando Valente untuk Bangkitkan Arema FC

Liga Indonesia
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Gregoria Jatuh Bangun, Indonesia Vs China 0-1

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Gregoria Jatuh Bangun, Indonesia Vs China 0-1

Badminton
Barcelona Didakwa Suap Wasit, Terancam Dilarang Tampil di Liga Champions

Barcelona Didakwa Suap Wasit, Terancam Dilarang Tampil di Liga Champions

Liga Spanyol
Bali United Vs Persikabo 1973: Rindu Kemenangan di Liga 1

Bali United Vs Persikabo 1973: Rindu Kemenangan di Liga 1

Liga Indonesia
Pernyataan Napoli soal Kontroversi Video TikTok Osimhen, Tak Tersebut Maaf

Pernyataan Napoli soal Kontroversi Video TikTok Osimhen, Tak Tersebut Maaf

Liga Italia
Kritik Pedas Legenda Man United ke Jadon Sancho: Tak Niat Latihan, Silakan Pergi!

Kritik Pedas Legenda Man United ke Jadon Sancho: Tak Niat Latihan, Silakan Pergi!

Liga Inggris
Donnarumma Buka Suara soal Kritik, PSG, dan Pengunduran Diri Mancini

Donnarumma Buka Suara soal Kritik, PSG, dan Pengunduran Diri Mancini

Liga Italia
Alasan Josep Gombau Tak Mau Gegabah Evaluasi Pemain Asing Persebaya

Alasan Josep Gombau Tak Mau Gegabah Evaluasi Pemain Asing Persebaya

Liga Indonesia
Roma Kalah 1-4, Lawan Tiru “Selfie” Totti, Mourinho Hadapi Suporter Marah

Roma Kalah 1-4, Lawan Tiru “Selfie” Totti, Mourinho Hadapi Suporter Marah

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com