Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Panjang Persipura Mencari Markas di Pulau Jawa

Kompas.com - 03/10/2020, 15:40 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Persipura Jayapura resmi berkandang di Stadion Surajaya Lamongan untuk lanjutan Liga 1 2020 yang saat ini sedang di tunda hingga setidaknya bulan November.

Awalnya, Persipura Jayapura memilih Stadion Gajayana di Kota Malang sebagai kandang sementara mereka.

Namun, Stadion Gajayana tidak dapat digunakan karena Pemerintah Kota Malang akan melakukan renovasi dalam waktu dekat.

Tidak mendapat izin menggunakan Stadion Gajayana, Persipura Jayapura mengajukan izin ke Pemerintah Kabupaten Malang untuk menggunakan Stadion Kanjuruhan.

Baca juga: Satu Pemain Positif Covid-19, Dokter Tim Persipura Berikan Penanganan Terbaik

 

Sayang, Pemerintah Kabupaten Malang melalui Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora), Atsalis Supriyanto, tidak dapat memberi izin kepada tim berjuluk Mutiara Hitam itu.

Pihaknya menolak pengajuan izin tersebut kerena Kabupaten Malang memasuki masa Pilkada.

Sehingga, izin penggunaan stadion dikosentrasikan pada Arema FC sebagai tim yang lebih dulu berhome base di sana dan untuk meminimalisir keramaian.

“Saat ini sudah masuk masa Pilkada 2020. Jadi, Pemkab Malang juga terkonsentrasi di sana. Kalau ada banyak pertandingan nanti terpecah. Makanya, kami sudah berkoordinasi dengan Polres dan TNI” kata Atsalis Supriyanto.

"Hasilnya, Stadion Kanjuruhan lebih baik hanya untuk Arema saja."

“Tidak ada unsur rasis atau apa. Hanya saja kami ingin memprioritaskan untuk Arema,” imbuhnya.

Baca juga: Jelang Liga 1 Bergulir, Persipura Tak Diizinkan Bermarkas di Gajayana

Tak patah arang, manajemen Persipura Jayapura terus mencari alternatif lain sebagai homebase.

Pilihan jatuh pada Stadion Surajaya Lamongan sebagai home base mereka.

Pengumuman resmi disampaikan melalui akun official Instagram resmi Persipura Jayapura.

Manajemen mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Lamongan H. Fadeli, SH, MM dan CEO Persela Lamongan Yurohnur Efendi yang sudah mengizinkan mereka bermarkas di Stadion Surajaya.

Jika lanjutan liga 1 2020 diputar kembali, Persipura Jayapura akan berdampingan dengan Persela Lamongan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com