Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/09/2020, 18:00 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal baru saja mendatangkan penjaga gawang baru bernama Alex Runarsson yang diboyong dari klub Ligue 1 Perancis, Dijon.

Berdasarkan informasi Transfermarkt, Alex Runarsson direkrut Arsenal dengan biaya 1,8 juta poundsterling (sekitar Rp 34,1 miliar) dan terikat kontrak hingga 2024.

Kedatangan Runarsson di kubu The Gunners pun akan menghadirkan persaingan di posisi kiper.

Baca juga: Jamu Arsenal, Juru Taktik Leicester City Percaya Diri

Ia akan bersaing dengan Bernd Leno yang kini menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Arsenal.

Secara pamor, unarsson memang belum begitu tenar. Oleh karena itu, Kompas.com menyajikan beberapa fakta menarik terkait Runarsson.

Berikut ini 4 fakta menarik yang berkaitan dengan karier Runarsson:

1. Pernah dibobol Ilham Udin Armaiyn

Pemain timnas Indonesia, Ilham Udin merayakan golnya saat pertandingan persahabatan Indonesia melawan Islandia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/1/2018). Indonesia kalah 1-4 melawan Islandia.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Pemain timnas Indonesia, Ilham Udin merayakan golnya saat pertandingan persahabatan Indonesia melawan Islandia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/1/2018). Indonesia kalah 1-4 melawan Islandia.

Saat memperkuat tim nasional Islandia, Alex Runarsson pernah berhadapan dengan Indonesia dalam laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, pada 14 Januari 2018.

Kala itu, Runarsson mengalami sekali kebobolan oleh timnas Indonesia melalui gol pemain Barito Putera, Ilham Udin Armaiyn, pada menit ke-29.

Namun, selanjutnya Islandia mampu membalas dengan empat gol yang dicetak oleh Albert Gudmundsson (hat-trick) dan Arnor Smarason.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com