Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transfer Donny van de Beek ke Man United Dinilai Langkah yang Tepat

Kompas.com - 31/08/2020, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Goal

KOMPAS.com - Mantan pemain Ajax Amsterdam dan timnas Belanda, Rafael van der Vaart, mendukung penuh kepindahan Donny van de Beek ke Manchester United.

Donny van de Beek segera marapat ke Manchester United setelah klub tersebut mencapai kesepakatan dengan Ajax Amsterdam.

Mancheser United dilaporkan telah menyetujui mahar Donny van de Beek sebesar 40 juta poundsterling atau sekitar Rp 780 miliar.

Kesepakatan ini sekaligus menjawab pertanyaan soal Donny van de Beek yang tidak termasuk dalam daftar pemain laga uji coba Ajax kontra Eintracht Frankfurt pada Sabtu (29/8/2020).

Baca juga: Man United dan Ajax Capai Kesepakatan, Donny van de Beek Merapat ke Old Trafford

Pelatih Ajax, Erik Ten Hag, sudah terus terang keputusannya untuk tak memainkan Van de Beek karena ada pergerakan dalam transfernya.

Dia juga sudah merelakan gelandang berusia 23 tahun itu pergi dari Ajax Amsterdam.

Rafael van der Vaart yang pernah bermain di Liga Inggris bersama Tottenham Hotspur pun turut mendukung kepindahan Donny van de Beek ke Manchester United. 

Dia menilai transfer Donny van de Beek ke Manchester United merupakan langkah yang tepat sebab menguntungkan kedua belah pihak. 

"Donny sangat berhak atas transfer ini. Dia bermain dengan sangat bagus bersama Ajax," kata Rafael van der Vaart seperti dilansir Goal.

"Manchester United juga sangat membutuhkan pemain seperti ini dalam tim mereka."

"Transfer ini bakal fantastis bagi kami (orang-orang Belanda). Kita semua akan memantaunya sekarang. Langkah ini sangat pantas," jelas Van der Vaart.

Baca juga: 3 Hal yang Membuat Manchester United Butuh Transfer Jadon Sancho

Kabar ini sekaligus membuat Man United menjadi pemenang dalam perburuan tanda tangan Donny van de Beek.

Sebab, pilar timnas Belanda itu sebelumnya juga sempat dikaitkan dengan dua raksasa Spanyol yakni Barcelona dan Real Madrid.

Donny van de Beek sendiri memang menunjukan penampilan apiknya selama hampir lima musim berseragam Ajax Amsterdam.

Dia membantu Ajax Amsterdam mencapai semi final Liga Champions 2018-2019. 

Donny van de Beek juga tampil bagus pada musim 2019-2020 dengan mengemas 10 gol dan 11 assists dalam 37 pertandingan di semua kompetisi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com