Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inisiasi Pemain Baru Villarreal, Takefusa Kubo Diminta Nyanyi Lagu Doraemon

Kompas.com - 30/08/2020, 07:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain pinjaman Villarreal asal Jepang, Takefusa Kubo, merasakan ramah tamah bersama rekan barunya saat tim sedang melakoni pramusim.

Sebagai pemain anyar dan masih berusia 19 tahun, Kubo mau tak mau harus mengikuti tradisi yang ada di Villarreal.

Kubo harus mengikuti inisiasi dari para seniornya di Villarreal.

Dalam acara perjamuan makan bersama pada Jumat (28/8/2020), Kubo diminta naik ke bangku kemudian menyanyikan sebuah lagu.

Baca juga: Berita Transfer, Messi Jepang Takefusa Kubo Resmi Gabung Villarreal

Dalam video singkat yang diunggah oleh akun Twitter resmi Villarreal, Kubo menyanyikan lagu spesial untuk menghibur rekan-rekan barunya, yakni lagu serial anime asal Jepang, Doraemon.

Aksi dari Kubo itu lantas membuat rekan setimnya bertepuk tangan dan tertawa.

"Lulus tes, Kubo 100 persen bersuka ria! Hati kuning," tulis akun resmi Villarreal.

"Dalam inisiasi dengan rekan satu tim barunya, bintang muda Jepang itu menyanyikan tema Doraemon dalam bahasa Jepang."

Kubo merupakan pemain Real Madrid yang dipinjamkan ke Villarreal.

Baca juga: Unai Emery Jadi Pelatih Villarreal, Mikel Arteta Sampaikan Terima Kasih

Pemain berkaki kidal itu diumumkan sebagai pemain pinjaman Villarreal pada 10 Agustus 2020 lalu.

Winger berusia 19 tahun yang dijuluki "Lionel Messi dari Jepang" itu akan membela Villarreal selama satu musim yaitu pada 2020-2021.

Di kompetisi La Liga 2019-2020, Kubo bermain untuk Real Mallorca juga dengan status pinjaman dari Real Madrid.

Pemilik tujuh caps bersama timnas Jepang itu mampu menunjukkan penampilan mengesankan ketika membela Real Mallorca.

Kubo mampu mencetak empat gol plus lima assist dari 35 penampilan di kompetisi teratas Liga Spanyol.

Baca juga: Rumor Transfer, Barcelona Incar Bek Villarreal Berusia 23 Tahun

Akan tetapi, Kubo gagal menyelamatkan Mallorca dari jurang degradasi.

Pada klasemen akhir La Liga 2019-2020, Mallorca menempati peringkat ke-19 dan harus turun kasta ke Segunda Division musim depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com