Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Diminta Lupakan Kegagalan Piala FA dan Fokus Kans Liga Champions

Kompas.com - 20/07/2020, 20:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Man United


KOMPAS.com - Gelandang Man United, Nemanja Matic, mengajak rekan setimnya untuk fokus ke persaingan zona Liga Champions setelah kalah pada semifinal Piala FA.

Nemanja Matic menyatakan bahwa timnya tak boleh berlarut-larut merasa kecewa karena gagal ke final Piala FA.

Sebelumnya, Man United kalah 1-3 dari Chelsea pada pertandingan semifinal Piala FA di Stadion Wembley, Senin (20/7/2020) dini hari WIB.

Nemanja Matic pun meminta timnya langsung bersiap menjamu West Ham pada pekan ke-37 Liga Inggris.

Baca juga: Kalah dari Chelsea, Man United Tatap Kans Tembus Liga Champions

Pasalnya, Man United masih memiliki pekerjaan rumah untuk mengamankan tempat di zona Liga Champions.

Kemenangan melawan West Ham jelas bisa memperbesar peluang Man United finis di empat besar.

"Kami kecewa karena kalah. Kami ingin mencapai final dan Chelsea mencetak tiga gol, mereka menggunakan peluang mereka dan layak berada di final," kata Nemanja Matic di situs resmi Manchester United.

"Jadi, fokus kami sekarang adalah pada Rabu (23/7/2020) melawan West Ham. Kami harus memenangi pertandingan itu," tutur Matic.

"Dari sekarang, kami akan fokus pada hal itu. Dalam tiga hari kami memiliki tantangan lain dan harus pulih sesegera mungkin," tutur Nemanja Matic.

Manchester United kini berada di peringkat kelima klasemen dengan raihan 62 poin.

Mereka memiliki jumlah poin yang sama dengan Leicester City yang duduk di posisi keempat (batas zona Liga Champions).

Baca juga: Solskjaer Akui Salah Pilih Line-up Saat Bersua Chelsea pada Semifinal Piala FA

Dengan kekalahan Leicester dari Tottenham pada Minggu (19/7/2020), Man United berpeluang menggeser posisi Leicester City.

Selain dengan Leicester, Man United juga bersaing dengan Chelsea yang ada di peringakat ketiga dengan raihan 63 poin.

Setelah menjamu West Ham, Man United akan berhadapan dengan Leicester City pada pekan terakhir Liga Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com