Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Tengah Real Madrid Juara, Hazard: Ini Musim Terburuk dalam Karier

Kompas.com - 20/07/2020, 08:34 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Gelandang serang Real Madrid Eden Hazard menggambarkan tahun ini sebagai musim terburuk dalam kariernya meski berhasil menjuarai La Liga Spanyol 2019-2020.

Musim pertama Hazard bersama Real Madrid di Spanyol, usai hengkang dari Chelsea, memang tak mudah karena dia sempat mengalami cedera pergelangan kaki.

Sebelumnya, Hazard bermain lebih kurang satu jam dalam kemenangan 2-1 Real Madrid atas Villarreal pada Kamis (16/7/2020) saat Madrid memastikan gelar La Liga Spanyol.

"Tahun ini kami memenangi gelar juara secara kolektif. Bagi saya, pada tingkat individu, saya mengalami musim terburuk dalam karier saya," kata Hazard kepada France Info, dikutip dari ESPN.

Baca juga: Zidane Kirim Sinyal Tinggalkan Real Madrid, Juventus Bisa Jadi Pilihan

Hazard pun berharap kembali ke kebugaran penuh untuk pertandingan Liga Champions saat Real Madrid melawan Manchester City pada 7 Agustus nanti.

Real Madrid berusaha untuk membalikkan defisit leg pertama saat kalah 1-2.

"Itu adalah musim yang aneh, dengan semua yang terjadi," katanya.

"Hal berikutnya adalah Liga Champions, bahkan jika itu akan sulit karena kami harus bermain di Manchester City dan mereka adalah tim yang sangat bagus," tutur Hazard.

Baca juga: Eden Hazard, Pesawat Terbang Real Madrid dalam Perburuan Gelar La Liga

Sebelumnya, gelandang berusia 29 tahun itu menderita patah tulang pergelangan kaki pada November lalu.

Sekembalinya tiga bulan kemudian, Hazard membutuhkan operasi pada bulan Maret yang membuatnya terancam absen sepanjang sisa musim.

Namun, penangguhan La Liga karena pandemi virus corona memungkinkan Hazard pulih pada waktunya untuk kembali bermain, tetapi ia belum tampak nyaman.

Pemain asal Belgia itu telah bermain enam kali sejak La Liga kembali dimulai hingga akhirnya Real Madrid juara La Liga Spanyol 2019-2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com