Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaga-jaga Juara Liga Spanyol, Real Madrid Terbitkan Seruan bagi Fans

Kompas.com - 15/07/2020, 14:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Real Madrid mengeluarkan imbauan untuk para penggemar jika tim kesayangannya itu bisa memastikan gelar juara La Liga Spanyol musim ini.

Real Madrid selangkah lagi menyegel gelar juara Liga Spanyol.

Saat ini, Real Madrid tengah memuncaki klasemen sementara dengan raihan 83 poin dari 36 laga.

Pasukan Zinedine Zidane itu unggul empat angka dari Barcelona yang menempati posisi kedua.

Baca juga: Trofi Liga Spanyol Menuju Madrid, Barcelona Ingin Tebus di Liga Champions

Dengan dua laga tersisa, Los Blancos, julukan Real Madrid, tinggal membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan gelar juara La Liga musim ini.

Real Madrid berpeluang mengunci titel La Liga saat melawan Villarreal, Kamis (16/7/2020) atau Jumat dini hari WIB.

Karena itulah, mengingat kans juara terbuka, pihak klub pun mengeluarkan aturan atau imbauan bagi para penggemar untuk menyikapi jika Real Madrid juara di tengah pandemi virus corona.

Dalam situs resminya, Real Madrid mengimbau para penggemar untuk menghindari penyebaran Covid-19 dengan menjauhi situs-situs tradisional di Kota Madrid.

Baca juga: Jelang Real Madrid Vs Villarreal, Laga Penentu Juara Dipimpin Wasit Kontroversial

"Jika Real Madrid dinyatakan sebagai juara, para pemain kami tidak akan pergi ke venue tradisional, terutama alun-alun Cibeles," demikian Madrid dikutip dari ESPN.

"Jadi, kami juga meminta kepada anggota dan penggemar kami untuk tidak pergi ke tempat-tempat ini," demikian Real Madrid.

Pihak Real Madrid pun menyatakan bahwa penanganan soal virus corona menjadi tanggung jawab bersama.

"Dalam pengertian ini, kita semua harus berkontribusi, sampai sekarang, dengan tanggung jawab mutlak untuk menghindari risiko penyebaran pandemi," lanjut pernyataan itu.

"Setiap kemenangan bagi tim kami seharusnya tidak menjadi langkah mundur yang besar dalam perjuangan semua orang melawan pandemi ini," demikian Real Madrid.

Baca juga: Teriakan Zidane Jadi Tanda Real Madrid Sudah Dekat dengan Trofi Juara

Pengumuman Madrid menyusul permintaan Menteri Olahraga Spanyol Jose Manuel Rodriguez Uribes.

Dia menyampaikan imbauan bagi penggemar sepak bola, organisasi, dan klub untuk tidak mengadakan perayaan publik pada akhir musim 2019-20.

"Kami hampir pada akhir La Liga dan sebagai Menteri Olahraga, saya meminta tidak ada perayaan publik," demikian tulis Rodriguez Uribes pada akun Twitternya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com