KOMPAS.com - Jadwal Liga Inggris pekan ke-36 akan berlanjut pada Rabu (15/7/2020) malam waktu setempat atau Kamis (16/7/2020) dini hari WIB dan dapat disaksikan melalui link live streaming yang ada di bagian akhir artikel ini.
Setelah dibuka dengan pertandingan Chelsea vs Norwich City pada Rabu dini hari WIB, jadwal Liga Inggris malam ini bakal memainkan empat laga.
Salah satu pertandingan yang ditunggu-tunggu adalah bentrok Arsenal vs Liverpool yang akan digelar di Stadion Emirates mulai pukul 02.15 WIB.
Sang juara Liga Premier - kasta teratas Liga Inggris - musim ini bakal bertandang ke markas Arsenal setelah hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 saat menjamu Burnley pada laga sebelumnya.
Hasil imbang melawan Burnley memutus rekor Liverpool yang selalu menang di kandang dalam 23 pertandingan terakhir Liga Inggris.
Bukan hanya itu, performa The Reds - julukan Liverpool - terkesan menurun sejak resmi dinobatkan sebagai peraih juara Liga Inggris musim ini.
Dalam empat pertandingan terakhir setelah meraih gelar Premier League, Liverpool hanya meraih dua kali kemenangan.
Bahkan, Liverpool harus dipermalukan oleh Manchester City dengan skor 0-4 di Stadion Etihad pada 3 Juli lalu.
Sementara itu, Arsenal juga akan menjamu Liverpool dengan kondisi kurang baik.
Baca juga: Ditambah Anthony Martial, Man United Tercatat Punya 10 Pemain Pencetak 50 Gol di Liga Inggris
Tim berjulukan Meriam London itu ditekuk Tottenham Hotspur dengan skor 1-2 pada pertandingan terakhir mereka di Liga Premier, Minggu (12/7/2020) kemarin.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.