Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Griezmann Hanya Jadi "Figuran", Legenda Barcelona Geram

Kompas.com - 17/06/2020, 09:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Antoine Griezmann kembali mendapat kritik seusai tampil buruk pada laga Barcelona vs Leganes, Selasa (16/6/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Laga Barcelona vs Leganes itu berakhir 2-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Melihat catatan statistik, Griezmann seperti hanya menjadi figuran meski bermain penuh pada laga tersebut.

Menurut statistik dari WhoScored, nilai penampilan Griezmann pada laga itu hanya 6,5, terendah dibanding 10 pemain Barcelona lain yang masuk starting line up.

Sepanjang pertandingan, kontribusi Griezmann hanya 15 operan sukses dan dua tembakan, itupun tidak tepat sasaran.

Jika dibandingkan, jumlah operan sukses milik Griezmann kalah jauh dari Marc-Andre Ter Stegen yang berposisi sebagai kiper.

Sepanjang laga, Ter Stegen mampu melepaskan 34 operan sukses dan menciptakan clean sheet.

Sebagai penyerang, statistik Griezmann semakin buruk karena sepanjang laga tidak pernah melakukan dribble sukses.

Baca juga: 5 Hal Menarik dari Kemenangan 2-0 Barcelona atas Leganes

Di sisi lain, Ansu Fati yang hanya bermain 53 menit mampu melakukan empat dribble sukses dan mencetak satu gol.

Griezmann sebenarnya mencetak gol pada menit ke-65 memanfaatkan umpan silan Nelson Semedo dari sisi kanan.

Namun, gol itu harus dianulir karena Semedo sudah berada dalam posisi offside sebelum memberikan umpan silang.

Melihat buruknya penampilan Griezmann, legenda Barcelona, Albert Ferrer, angkat bicara.

Albert Ferrer heran pemain dengan reputasi seperti Griezmann tidak memberi kontribusi apapun untuk Barcelona.

Albert Ferrer juga mempertanyakan keputusan pelatih Barcelona, Quique Setien, yang tetap memainkan Griezmann.

"Jika pun menerima bola di lini depan, Griezmann tak menciptakan situasi berbahaya. Saya tak tahu. Sulit melihat hal ini di luar sudut pandang sang manajer," ujar Albert Ferrer kepada beIN Sports.

"Saya akan kecewa sebagai seorang manajer. Sebagai seorang pemain, saya akan sangat frustrasi. Pemenang Piala Dunia tak menerima bola. Hal itu akan sulit baginya," tutur Albert Ferrer menambahkan.

Baca juga: Barcelona Vs Leganes, Lionel Messi Dekati Rekor Penalti CR7

Griezmann didatangkan Barcelona dari Atletico Madrid dengan harga transfer mencapai 120 juta euro atau setara Rp 1,89 triliun awal musim ini.

Harga itu membuat Griezmann menjadi pemain termahal ketiga yang pernah dibeli Barcelona di bawah Philippe Coutinho dan Ousmane Dembele.

Griezmann mendapat kontrak jangka panjang selama lima tahun dengan gaji 881 ribu euro atau Rp 13,9 miliar per pekan.

Barcelona membayar Griezmann jauh lebih mahal dari Luis Suarez, Gerard Pique, dan Ter Stegen yang sudah lama berada di tim.

Gaji Griezmann hanya kalah dari Messi yang menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di Barcelona saat ini.

Jika dilihat dengan kontribusi Griezmann di lapangan, Barcelona tentu bisa dikatakan rugi besar.

Pasalnya, Griezmann sejauh ini baru mencetak 14 gol sama seperti Luis Suarez yang sempat cedera panjang.

Griezmann mencetak 14 gol dari 39 penampilan sementara Luis Suarez dengan torehan yang sama hanya butuh 25 laga.

Baca juga: VIDEO - Gocekan Maut dan Gol Ke-699 Lionel Messi

Kontribusi yang tidak sebanding dengan gaji yang diterima membuat Griezmann sering dirumorkan akan didepak Barcelona musim depan.

Tidak hanya itu, Griezmann pertengahan musim ini juga sempat dikabarkan tidak akur dengan Lionel Messi.

Barcelona dikabarkan rela melepas Griezmann dengan harga murah agar bisa mendapatkan dana segar untuk membeli penyerang baru.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, digadang-gadang menjadi incaran utama Barcelona pada bursa transfer musim depan.

Rumor itu semakin kuat setelah Messi dan Suarez secara terbuka sudah mendukung Barcelona merekerut Lautaro Martinez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com