Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pemain Chelsea dan Juventus Ingin Melatih Fiorentina

Kompas.com - 16/04/2020, 05:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda timnas Romania, Adrian Mutu, mengatakan ingin melatih Fiorentina suatu saat nanti.

Eks pemain Chelsea, Juventus, dan Fiorentina itu mengaku bahwa dirinya sangat mengimpikan melatih Fiorentina suatu saat nanti.

Sebab, Adrian Mutu mempunyai kedekatan khusus dengan La Viola, julukan Fiorentina.

Pria yang kini berusia 41 tahun itu pernah berseragam Fiorentina lima musim atau tepatnya pada 2006 hingga 2011.

Baca juga: Panutan Luis Suarez adalah Ikon Fiorentina asal Argentina

Selama berseragam Fiorentina, Adrian Mutu mencatatkan 143 penampilan dengan membukukan 69 gol dan 26 assist di semua kompetisi.

"Tim yang paling dekat dengan saya adalah Fiorentina. Semua itu berkat ikatan yang ada antara kota dan saya hingga hari ini," kata Adrian Mutu dikutip dari Football Italia.

"Untuk melatih Fiorentina, katakanlah adalah rahasia saya, tetapi saat ini saya masih belajar," katanya.

"Saya tahu tentang Serie A dan saya ingin 100 persen siap jika melatih Fiorentina nanti," ujar Mutu.

Selama lima musim membela Fiorentina, Adrian Mutu pernah mendapat gelar pencetak gol terbanyak di Coppa Italia pada musim 2009-2010 dengan membukukan empat gol.

Baca juga: Striker Fiorentina Dusan Vlahovic Positif Covid-19

Adrian Mutu juga berhasil menjadi pemain terbaik Romania sebanyak empat kali pada 2003, 2005, 2007, dan 2008.

Selain itu, bersama timnas Romania, Adrian Mutu telah mencatatkan 77 penampilan dengan membukukan 35 gol semenjak debut pada 29 Maret 2000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com