KOMPAS.com - Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, disebut layak menggantikan Luis Suarez di Barcelona.
Hal tersebut diungkapkan oleh mantan pemain tim nasional Argentina, Nestor Fabbri.
Menurut Fabbri, Lautaro bisa menjadi pasangan yang ideal bagi megabintang sepak bola yang tampil bersama Barcelona, Lionel Messi.
"Lautaro bisa menjadi pengganti yang ideal untuk Luis Suarez," ucap Fabbri, dikutip dari Marca.
"Dia bisa membentuk kerja sama yang sangat baik dengan Messi," tutur dia menambahkan.
Baca juga: Hernan Crespo Puji Lautaro Martinez sebagai The New Sergio Aguero
Saat ini, Lautaro memang sedang dikaitkan dengan klub berjulukan Blaugrana tersebut.
Penyerang asal Argentina itu disebut menjadi prioritas Barcelona pada bursa transfer mendatang.
Lautaro diproyesikan menjadi pengganti Luiz Suarez, yang mulai kerap menderita cedera.
Bahkan, demi mendapatkan jasa Lautaro, pihak klub dikabarkan telah menyiapkan dana senilai 111 juta euro atau hampir Rp 2 triliun.
Tidak hanya itu, dilansir dari Football Italia, Barcelona juga menawarkan gaji dua kali lipat jika Lautaro Martinez bersedia pindah ke Camp Nou.
Baca juga: Lautaro Martinez Disebut Sosok Ideal untuk Barcelona
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.